Advertisement

MASA DEPAN PETENIS : Nadal Masih Dibutuhkan

Redaksi Solopos
Jum'at, 18 Maret 2016 - 04:30 WIB
Jumali
MASA DEPAN PETENIS : Nadal Masih Dibutuhkan Rafael Nadal (Reuters)

Advertisement

Masa depan petenis Rafael Nadal belum jelas. Hal ini mengacu pada penurunan penampilan Nadal dalam beberapa waktu terakhir. Meski demikian, peran Nadal masih dibutuhkan di dunia tenis saat ini.

 

Advertisement

 
Harianjogja.com, JAKARTA — Rafael Nadal mulai menunjukan penurunan penampilan belakangan ini. Padahal sosoknya masih amat dibutuhkan oleh dunia tenis saat ini sampai tiga tahun mendatang.

Penampilan Nadal menjelang turnamen tenis Grand Slam tanah liat, Prancis Terbuka, belum juga konsisten. Dalam tujuh grand slam terakhir dia tak menang sekalipun, termasuk di Roland Garros 2016.

Sudah begitu, fakta menunjukkan Nadal mulai gampang dikalahkan oleh petenis-petenis nonunggulan. Ditambah lagi dia tengah diterpa rumor menggunakan doping oleh Roselyne Bachelot mantan menteri olahraga dan kesehatan Prancis.

Ayah petenis nomor satu dunia, Srdjan Djokovic, menilai situasi itu kurang menguntungkan buat tenis. Dia berharap Nadal masih bisa bertahan setidaknya dua atau tiga tahun lagi dengan level yang sama.

"Tenis masih membutuhkan Nadal, dia harus comeback," kata Srdjan seperti dalam wawancara dengan majalah Newsweek yang dikutip Firstpost, Kamis (17/03/2016).

"Saya berharap dia masih bisa bermain di level terbaiknya dalam dua atau tiga tahun lagi. Dengan gaya bermainnya itu, memang amat sulit untuk menjaga kemampuan di level tertinggi dia," kata Srdjan.

Nadal memang sosok fenomenal. Sejak 2003 hingga saat ini, Nadal mengoleksi 14 titel grand slam dengan sembilan di antaranya diraih di Prancis Terbuka. Julukan raja lapangan tanah liat pun lekat kepada petenis Spanyol itu. penampilan-penampilan sip di lapangan tanah liat itu pula yang membuat persaingan tenis putra dinamis dengan tidak melulu Roger Federer menjadi penguasanya.

Nadal juga merupakan sosok yang unik karena dia bermain dengan tangan kiri kendati tak kidal. Namanya sampai diabadikan sebagai salah satu nama asteroid yang ditemukan di tahun 2003.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Advertisement

Harian Jogja

Berita Terkait

Video Terbaru

Berita Lainnya

Advertisement

Harian Jogja

Berita Terbaru

Advertisement

Advertisement

Harian Jogja

Advertisement

Berita Pilihan

Advertisement

alt

InJourney Layani 52.000 Keberangkatan Jemaah Calon Haji

News
| Minggu, 11 Mei 2025, 19:57 WIB

Advertisement

alt

Amerika Serikat Keluarkan Peringatan Perjalanan untuk Warganya ke Indonesia, Hati-Hati Terorisme dan Bencana Alam

Wisata
| Sabtu, 10 Mei 2025, 20:57 WIB

Advertisement

Advertisement

Advertisement