Advertisement
ISC A 2016 : Perseru Serui Gantikan Surabaya United

Advertisement
ISC A 2016 segera dihelat. Arema Cronus memastikan melakukan laga uji coba melawan Perseru Serui. Laga uji coba dengan klub asal Papua tersebut sebagai pengganti Surabaya United yang sebelumnya siap beruji tanding.
Advertisement
Harianjogja.com, MALANG — Batal menjamu Surabaya United Bhayangkara, Arema telah menyiapkan laga uji coba pengganti. Kabarnya, Perseru Serui yang tengah melakoni pemusatan latihan (TC) di Malang dipilih sebagai penantang.
Usai mengalahkan Persija Jakarta 1-0, Sabtu (16/4/2016) lewat gol penalti Gustavo Giron Marulanda, rupanya pelatih Milomir Seslija belum puas. Satu laga uji coba lagi dibidik untuk memperbaiki performa tim jelang bergulirnya ISC A 2016 akhir April mendatang.
"Selanjutnya kami akan menghadapi Perseru Serua pada 24 April, sebagai ganti Surabaya United yang tidak jadi," ungkap Milo dikutip dari laman Wearemania, Senin (18/4/2016).
Duel maut menghadapi SU Bhayangkara dibatalkan manajemen atas rekomendasi dari pelatih asal Bosnia itu. Milo menilai uji coba tersebut kurang pas, karena Mei nanti kedua tim akan bertemu di kompetisi resmi.
"Kami berharap saat pertandingan uji coba melawan Perseru nanti bisa bermain lebih baik, kami akan mencoba beberapa strategi alternatif," pungkasnya.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Berita Lainnya
Berita Pilihan
Advertisement

Hasil Pemeriksaan Kecelakaan Pesawat Udara Air India, Kedua Mesin Mati di Udara Setelah Lepas Landas
Advertisement
Tren Baru Libur Sekolah ke Jogja Mengarah ke Quality Tourism
Advertisement
Berita Populer
- SPMB 2025, Banyak SMP Negeri di Bantul Kekurangan Siswa, Ternyata Sebagian karena ke Pondok Pesantren
- Kasus Pelecehan Anak di Kasihan Dilaporkan ke Polres Bantul, Korban Siswi Berusia 6 Tahun
- Siapkan Surat-Surat! Polres Bantul Gelar Operasi Patuh Progo 14-27 Juli 2025
- Embarkasi Haji DIY di Kulonprogo Ditarget Beroperasi Tahun Depan
- Tiga Koperasi Desa Merah Putih di Sleman Sebagai Percontoan Nasional Siap Diluncurkan
Advertisement
Advertisement