Advertisement
Ketemu Semen Padang di Final, Ini Kata Pelatih PSS Sleman

Advertisement
Harianjogja.com, SLEMAN - PSS Sleman akan bertemu dengan Semen Padang di partai final Liga 2 2018 di Stadion Pakansari, Cibinong, Bogor, Jawa Barat, Senin (3/12/2018) malam.
Namun, jelang pertandingan final, PSS Sleman mengaku masih buta dengan kekuatan dari tim Kabau Sirah. Padahal, skuat Super Elang Jawa (Elja) bertekad meraih trofi Juara Liga 2 2018.
Advertisement
"Secara kekuatan kami memang belum pernah bertemu. Tetapi, secara keseluruhan Semen Padang adalah tim yang bagus," kata pelatih PSS Sleman Seto Nurdiyantoro, Kamis (29/11/2018).
"Oleh karena itu kami perlu mewaspadai kekuatan mereka," lanjut Seto.
Sementara disinggung soal adanya pemutihan kartu, Seto masih menunggu kejelasan dari operator liga, apakah nantinya sejumlah pemain yang terkena akumulasi dan larangan bermain akan diputihkan. "Nanti kita juga akan lihat apakah ada pemutihan atau tidak, apakah ada pemain kita yang terkena akumulasi kartu atau tidak, saya akan tanya regulasinya," terang Seto.
Terpisah, salah satu pemain PSS Rangga Muslim Perkasa bertekad ingin kembali mengulang sejarah dengan membawa PSS menjadi juara. Musim lalu, Rangga sempat berbaju Persebaya dan mengantar tim Bajul Ijo menjadi juara Liga 2 2017.
"Kita tuntaskan, kita lepaskan pertandingan ini dan kita langsung fokus ke final," ucap Rangga.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Berita Lainnya
- Sho Yamamoto Masuk dalam Daftar Pemain Baru Persis Solo di Laman Liga 1
- Sasar Jateng dan Jatim, Gus Miftah ajak Gibran Menginap ke Pondok Pesantren
- Ketua PPS Gumukrejo Teras Boyolali Ditegur KPU, Pengamat: Jadikan Pembelajaran!
- 5 Pemain PSIS Dipinjamkan, Terbaru 2 Orang Dipinjamkan ke Klub Liga 2 & Liga 3
Berita Pilihan
Advertisement

3 Tewas Akibat Bangunan Runtuh di Malaysia, KJRI Pastikan Tak Ada Korban WNI
Advertisement

BOB Golf Tournament 2023 Jadi Wisata Olahraga Terbaru di DIY
Advertisement
Berita Populer
- Hari Ini Sejumlah Wilayah di Jogja dan Kulonprogo Mati Lampu
- Prakiraan Cuaca, Seluruh Wilayah DIY Hujan Ringan dan Sedang di Malam Hari
- Jadwal KRL Jogja Solo Hari Ini, Jumat 24 November 2023
- Jadwal KRL Solo Jogja 24 November 2023, Keberangkatan dari Stasiun Palur
- Simak Jadwal KA Bandara YIA Reguler 24 November 2023
Advertisement
Advertisement