Advertisement
Klopp Incar Kemenangan Ke-100
Jurgen Klopp - Reuters/Phil Noble
Advertisement
Harianjogja.com, JOGJA - Liverpool akan menantang Newcastle United dalam lanjutan Liga Premier Inggris. Jika Liverpool berhasil menang di laga itu, Manajer Jurgen Klopp akan mencatatkan kemenanganya ke-100 bersama The Reds.
Duel Liverpool melawan Newcastle ini akan dilangsungkan di Stadion Anfield, Rabu (26/12/2018) malam pukul 22.00 WIB. Liverpool saat ini menempati peringkat pertama dengan koleksi 48 poin. Mereka menjadi satu-satunya tim di Liga Premier Inggris yang belum terkalahkan.
Advertisement
Liverpool pun mengincar kemenangan di laga melawan Newcastle nanti demi menjauh dari kejaran Manchester City. Saat ini, Liverpool unggul empat poin dari City. Selain itu, Liverpool juga ingin mempertahankan catatan unbeaten.
Sementara bagi Klopp, dia akan mencatatkan kemenangan ke-100 di Liverpool jika bisa menaklukkan Newcastle. Dikutip dari situs resmi klub, Rabu (26/12/2018), Klopp saat ini sudah mencatatkan 99 kemenangan sejak didatangkan pada 2015 silam.
Secara keseluruhan, Klopp telah memimpin Liverpool dalam 180 laga. Perinciannya adalah meraih 99 kemenangan, 47 kali imbang, dan menelan 34 kekalahan.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber : JIBI/Solopos
Berita Lainnya
Berita Pilihan
Advertisement
KPK Terapkan AI untuk Saring LHKPN, Uji 1.000 Pejabat Negara
Advertisement
Peta Global Situs Warisan Dunia Unesco dari Eropa hingga Asia
Advertisement
Berita Populer
- Update Data Gempa Bantul: Magnitudo 4,5 Lokasi di Darat Bukan di Laut
- IKD Jadi Syarat Cetak Dokumen Kependudukan di ADM Kota Jogja
- Dugaan Keracunan MBG di Playen Gunungkidul, SPPG Siap Tanggung Jawab
- BMKG Pastikan Gempa Bantul Bersumber dari Sesar Opak
- Pemkab Bantul Siapkan Skema MBG Selama Ramadan 2026
Advertisement
Advertisement



