Advertisement
All England 2019: Hendra/Ahsan Melangkah ke Semifinal dengan Mudah

Advertisement
Harianjogja.com, JOGJA - Ganda putra Indonesia, Hendra Setiawan/Mohammad Ahsan, melangkah ke semifinal All England 2019 dengan mudah. Mereka menjadi wakil Indonesia pertama yang menjejak empat besar.
Bertanding di partai perempatfinal melawan wakil Jerman, Mark Lamsfuss/Marvin Seidel, Jumat (8/3/2019) malam WIB, Hendra/Ahsan menang dua game langsung. Unggulan keenam turnamen ini menang dengan skor 21-12 dan 21-13 dalam tempo 27 menit.
Advertisement
Hendra/Ahsan pun menjadi harapan Indonesia untuk meraih gelar juara di All England 2019. Pasalnya, ganda putra unggulan Indonesia Marcus Fernaldi Gideon/Kevin Sanjaya Sukamuljo sudah terhenti di babak pertama. Indonesia juga masih menyisakan satu ganda putra lainnya yakni Fajar Alfian/M. Rian Ardianto.
Sebelumnya, Indonesia sudah kehilangan dua wakilnya. Ganda putri Ni Ketut Mahadewi/Rizki Amelia dan ganda campuran Tontowi Ahmad/Winy Oktavina Kandow kandas di babak perempatfinal All England 2019.
Ketut/Rizki dihajar wakil Jepang Shiho Tanaka/Koharu Yonemoto dengan skor 16-21 dan 17-21. Sementara Tontowi/Winnny tak kuasa melawan Yuta Watanabe/Arisa Higashino yang juga dari Jepang.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber : JIBI/Solopos
Berita Lainnya
Berita Pilihan
Advertisement

Kemenag Pastikan Seluruh Visa Jemaah Calon Haji Reguler Sudah Diterbitkan
Advertisement
Advertisement
Berita Populer
- Polda DIY Naikkan Status Kasus Dugaan Mafia Tanah yang Menimpa Mbah Tupon ke Tahap Penyidikan
- Kegiatan Padat Karya di Gunungkidul Turun Drastis Tahun Ini, Begini Penjelasan Pemkab
- Di Pasar Beringharjo Kini Ada Layanan KB Pemasangan Kontrasepsi Gratis, Cek Jadwalnya
- Hasil Investigasi Kebocoran Soal ASPD, Guru SMPN 10 Jogja Tidak Terbukti Membocorkan Soal
- Jogja Food & Beverage Expo, Ajang Pebisnis Makanan Minuman Suguhkan Tren dan Inovasi
Advertisement