Advertisement
PSIM Rilis Kostum Kandang Musim Ini, Nama-Nama Sponsor Bermunculan

Advertisement
Harianjogja.com, JOGJA—Melalui konferensi pers secara daring, PSIM Jogja merilis kostum kandang untuk mengarungi Liga 2 musim ini. Dari kostum baru itu, bermunculan sponsor-sponsor yang mejeng di depan maupun belakang kostum.
Sedikitnya ada sembilan sponsor yang berhasil digandeng Laskar Mataram, julukan PSIM. Di bagian depan, terpampang Kratingdaeng, Bukalapak, Smartfren, Vidio dan Buana Capital sedangkan di bagian belakang terpampang Tolak Angin.
Advertisement
PSIM masih bekerja sama dengan Sevenstars sebagai jenama resmi untuk kostum dan seragam tim. Di luar itu, ada Le Minerale dan Sunpride yang ikut menyokong PSIM mengarungi liga di musim ini.
Di musim ini, kostum kandang PSIM tetap menyuguhkan motif batik parang dengan warna kebesaran biru. “Motif Batik Parang memiliki pesan kuat dengan desain dan tampilan yang lebih segar,” ungkap Direktur Bisnis PSIM, Yuliana Tasno, dalam jumpa pers daring, Kamis.
Pemain PSIM Benny Wahyudi mengaku bersemangat dalam menyambut musim ini. “Tentu saja ingin memberikan yang terbaik untuk PSIM. Mohon doa restu,” tuturnya.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Berita Lainnya
Berita Pilihan
Advertisement

LKPP: Kementerian Lembaga Wajib Gunakan Produk Lokal TKDN 40 Persen
Advertisement

Amerika Serikat Keluarkan Peringatan Perjalanan untuk Warganya ke Indonesia, Hati-Hati Terorisme dan Bencana Alam
Advertisement
Berita Populer
- Angkat Konsep TerraDam, Mahasiswa UGM Raih Juara 2 Kompetisi Riset Aktuaria Internasional 2025
- Bencana Hidrometeorologi: Ada 36 Titik Lokasi Terdampak di Sleman, 3 Orang Luka
- Ini Jadwal SPMB 2025 SMA/SMK Negeri DIY, Ada Pendaftaran Gelombang 1 dan Gelombang 2
- Dimas Diajeng Sleman 2025, Mahasiswa UNY dan UGM Jadi Pemenang
- Gudang CV Keiros di Bantul Terbakar, Kerugian Capai Rp4,5 Miliar
Advertisement