Advertisement
Lanjutan Serie A Italia, Serigala Ibu Kota Menang Dramatis

Advertisement
Harianjogja.com, JOGJA—AS Roma meraih kemenangan saat menghadapi Sassuolo dalam laga pekan ketiga Liga Italia 2021/2022 yang juga menandai pertandingan ke-1000 Jose Mourinho sebagai pelatih.
Dalam laga yang berlangsung di Stadion Olimpico, Senin (13/9/2021) dini hari WIB itu, AS Roma menang 2-1 lewat gol yang dicetak Bryan Cristante dan Stephen El Shaarawy. Sementara Sassuolo sempat menyamakan kedudukan lewat Filip Djuricic.
Bryan Cristante membawa AS Roma unggul pada menit ke-37 setelah memanfaatkan umpan Lorenzo Pellegrini. Sassuolo sempat menyamakan kedudukan lewat Filip Djuricic pada menit ke-57, sebelum gol El Shaarawy di pengujung laga, tepatnya menit 90+1', memastikan kemenangan dramatis AS Roma.
Hasil ini membuat AS Roma terus melanjutkan tren kemenangan di Liga Italia. Mereka untuk sementara menduduki puncak klasemen dengan poin sempurna yakni sembilan dari tiga pertandingan.
Menggusur AC Milan yang beberapa jam sebelumnya berada di posisi teratas setelah menang 2-0 atas rival berat AS Roma, Lazio.
Bagi Jose Mourinho, kemenangan ini jelas sangat berarti. Pasalnya, hasil ini turut menandai laga ke-1000 dirinya sebagai juru taktik sepak bola profesional.
BACA JUGA: Kementerian BUMN Bersama Telkom Bagikan 1000 Paket Sembako Murah di Batulicin
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber : suara.com
Berita Lainnya
Berita Pilihan
Advertisement

Mahfud MD: Kasus Transaksi Rp189 Triliun Melibatkan Kemenkeu Belum Tuntas
Advertisement

Punya Nyali? Coba Kunjungi Destinasi Wisata Jembatan Kaca Terbesar di Dunia Ini
Advertisement
Berita Populer
Advertisement
Advertisement