Advertisement
PSS Sleman Fokus Adaptasi dan Pengenalan di Latihan Tahap Pertama

Advertisement
Harianjogja.com, SLEMAN – PSS Sleman telah melakukan latihan tahap pertama selama lima hari terakhir. Pada latihan tahap pertama kali ini, PSS lebih fokus kekompakan tim dengan membangun relasi baik di lapangan maupun diluar lapangan.
“Sampai dengan hari ini kita sudah melakukan lima kali sesi latihan. Memang tujuan kita untuk adaptasi, kebetulan pemain kita ada dari Sabang sampai Merauke,” kata pelatih fisik PSS, Asep Ardiansyah, Sabtu (14/5/2022).
Advertisement
"Ini waktunya para pelatih dan pemain untuk saling mengenal dan memahami karakter satu sama lain," lanjutnya.
Selain membangun kekompakan tim, latihan perdana ini juga memantau perkembangan fisik serta kebugaran pemain. Pasalnya, fisik pemain menurun faktor libur usai menyelesaikan Liga 1 musim lalu.
“Kita juga sambil memantau sejauh mana kualitas fisik dan teknik teman-teman pemain. Secara fisik jelas ada penurunan, untuk mengetahui data mereka kita ada tes fisik," ungkapnya.
"Harapannya semoga walaupun ada penurunan kondisi fisik itu tidak terlalu jauh dan hasilnya tetap baik,” ucapnya.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Berita Lainnya
Berita Pilihan
Advertisement

Ketentuan Pansel DK LPS Dinilai Tak Selaras dengan UU, Berpotensi Menimbulkan Masalah Hukum
Advertisement

Begini Cara Masuk Gratis ke Candi Borobudur, Prambanan dan Ratu Boko Khusus Bulan Juli 2025
Advertisement
Berita Populer
- Rencana Terminal Giwangan Jogja jadi Parkir Bus Wisata, Begini Tanggapan dari UPT
- Tampil Gemilang Musim Lalu, PSS Sleman Boyong Kiper Muda Muhammad Fahri dari Malut United
- Wujudkan Wisata Inklusif, Dispar Kulonprogo Menggandeng Penyandang Disabilitas
- Dulu Dijual Rp40.000 per Ekor, Kini Harga Benur di Gunungkidul Hanya Rp2.000 per Ekor
- Cerita Paduan Suara Mahasiswa UAJY Ngamen di Alun-Alun Selatan Jogja, Disawer Wapres Gibran Rp15 Juta, Nggak Nyangka!
Advertisement
Advertisement