Advertisement
Manchester City Juarai Liga Inggris, Ini 3 Momen Dejavu Mereka

Advertisement
Harianjogja.com, JAKARTA – Manchester City berhasil kembali menjuarai Liga Inggris secara dramatis di pekan terakhir kompetisi. Terdapat sejumlah kesamaan situasi yang dialami oleh klub asal Kota Manchester tersebut pada dua dekade silam.
Musim ini, Manchester City berhasil menjadi juara Liga Inggris setelah melumat Aston Villa dengan skor 3-2. Klub asuhan Pep Guardiola itu harus susah payah meraih kemenangan setelah sempat tertinggal 0-2 dari klub asuhan Steven Gerrard hingga menit ke-76.
Advertisement
City berhasil membalikkan kedudukan melalui dua gol Ilkay Gundogan dan satu gol dari Rodri, setelah kebobolan lebih dulu sebanyak dua gol oleh Matthew Cash dan Phillipe Coutinho.
Adapun, secara sepintas, nasib yang dialami oleh klub berwarna kebesaran biru tersebut serupa dengan musim 2011-2012.
BACA JUGA: BREAKING: Dramatis, Manchester City Juarai Liga Inggris
Berikut tiga momen yang menjadi dejavu bagi The Citizens:
1. Bersaing hingga laga terakhir
Kala itu City harus bersaing hingga pekan terakhir untuk menjadi juara. Pada musim itu, City harus bersaing dengan rival sekotanya Manchester United. Keduanya memiliki poin yang sama hingga pekan ke-37, dengan keunggulan City dari sisi selisih gol.
Bedanya pada saat ini, City harus bersaing dengan Liverpool untuk menjadi juara. Kedua klub itu hingga pekan terakhir hanya berselisih satu poin dengan keunggulan City.
2. Skor 3-2
Sama dengan musim ini, saat musim 2011-2012, City juga mengunci juara di pekan terakhir dengan skor kemenangan 3-2. Hanya saja di musim 2011-2012, City harus menunggu hingga injury time untuk mencetak gol kemenangan.
Sementara itu, pada musim ini, fans City tak perlu deg-degan sampai fase tambahan waktu babak normal untuk memastikan klubnya juara.
3. Come back
Sebelum merengkuh trofi Liga Premier musim ini, City harus rela tertinggal dulu dari Aston Villa. Begitu pula di musim 2011-2012, City juga harus tertinggal dulu dengan skor 2-1 dari Queens Park Rangers (QPR) pada waktu normal sebelum akhirnya Edin Dzeko dan Sergio Aguero mencetak gol pada menit 92 dan 94 masa injury time.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber : JIBI/Bisnis.com
Berita Lainnya
Berita Pilihan
Advertisement

LPSK Hormati Putusan Pengadilan Militer Menolak Restitusi Kasus Penembakan Bos Rental
Advertisement

Taman Wisata Candi Siapkan Atraksi Menarik Selama Liburan Lebaran 2025, Catat Tanggalnya
Advertisement
Berita Populer
- Jadwal Lengkap KA Prameks dari Kutoarjo ke Jogja, Selasa 25 Maret 2025
- Libur Lebaran, Layanan Samsat Sleman Tutup hingga 7 April 2025
- Jadwal Imsak dan Buka Puasa Hari Ini, Selasa 25 Maret 2025
- Jadwal KRL Jogja Solo Keberangkatan Hari Ini 25 Maret 2025, dari Stasiun Tugu hingga Palur
- Demi Keselamatan, Dishub Gunungkidul Larang Pemudik dan Wisatawan Melintas 4 Jalur Ini
Advertisement
Advertisement