Advertisement
PSM Makassar Targetkan Lolos Semifinal
Advertisement
Harianjogja.com, JAKARTA — Menatap turnamen pramusim 2022 yang akan begulir mulai pekan depan, Direktur Utama PSM Makassar, Munafri Arifuddin mematok target yang cukup tinggi bagi skuat berjuluk Juku Eja tersebut.
Dia menargetkan setidaknya PSM minimal lolos ke babak semifinal. Target tersebut menurutnya bukan target yang muluk-muluk.
Advertisement
Berkaca dari prestasi yang diraih PSM Makassar di ajang turnamen Piala Menpora 2021 lalu, dimana saat itu Wiljan Pluim dkk bisa melangkah hingga babak semifinal sebelum dihentikan Persija Jakarta melalui drama adu penalti.
“Kami target untuk lolos sama seperti tahun kemarin. Kalau bisa sampai masuk semi final, itu harus kita laksanakan,” ucap pria yang akrab disapa Appi, dikutip dari Liga Indonesia Baru, Sabtu (4/6/2022).
“Karena kita pernah melakukan itu tahun lalu,” imbuhnya.
Kepercayaan diri Munafri didukung dengan komposisi pemain PSM Makassar musim ini. Selain telah menunjuk Bernardo Tavares sebagai pelatih kepala, PSM Makassar sudah memiliki Wiljan Pluim dan Everton Nascimento sebagai penggawa asing yang bisa diandalkan.
Berbeda dengan tahun lalu dimana saat itu PSM Makassar 100 persen mengandalkan pemain lokal. Sehingga Munafri menilai target menembus babak semifinal adalah target yang realistis.
PSM Makassar tergabung di Grup D dan akan bersaing dengan Arema FC, Persik Kediri, dan Persikabo 1973 pada turnamen pramusim 2022 mendatang.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Berita Lainnya
- Warga Keprabon Sambat Minta Dibuatkan Polisi Tidur, Ini Respons Wali Kota Solo
- JPU Ajukan Banding atas Vonis Pesilat Aniaya Remaja Boyolali hingga Meninggal
- Hari Terakhir Pendaftaran CPNS Klaten, 4 Formasi Masih Sepi Peminat
- Di Akhir Masa Jabatan Presiden Jokowi Tak di IKN Sepenuhnya, Muter ke Daerah
Berita Pilihan
Advertisement
DPR RI Tolak 12 Calon Hakim Agung yang Diajukan Komisi Yudisial, Berikut Daftarnya
Advertisement
Advertisement
Berita Populer
- Cacar Monyet Belum Ditemukan di Bantul, Dinkes: Tetap Waspada
- Dinas Dikpora Kota Jogja Maksimalkan Penjaringan Bakat Seni dan Olahraga Siswa
- KPU Akan Tetapkan dan Undi Nomor Urut Paslon Cawalkot Jogja 2024 Dalam Waktu Dekat
- KPU Bantul Umumkan Hasil Penelitian Persyaratan Administrasi Bakal Paslon Pilkada Bantul
- Warga Bong Suwung Jogja Kirim Surat ke Presiden Jokowi, Minta Keadilan Terkait Penggusuran
Advertisement
Advertisement