Advertisement

Harian Jogja

Ditekuk Persib 0-1 di Kandang, Ini Kata Pelatih PSS Sleman

Jumali
Jum'at, 19 Agustus 2022 - 23:36 WIB
Jumali
Ditekuk Persib 0-1 di Kandang, Ini Kata Pelatih PSS Sleman Pelatih PSS Sleman Seto Nurdiantoro saat memimpin latihan perdana / Instagram : PSSleman

Advertisement

Harianjogja.com, SLEMAN — Pelatih PSS Sleman, Seto Nurdiyantoro mengakui jika hasil kalah 0-1 dari Persib pada pekan kelima Liga 1 2022/2023, di Stadion Maguwoharjo, Sleman, Jumat (19/8/2022) adalah hal yang tidak baik.

Sebab, dua kali meraih kekalahan di kandang, yakni kalah melawan PSM [pekan pertama] dan Persib [pekan kelima], harus membuat pemain PSS lebih bekerja keras.

Advertisement

BACA JUGA:  Tokopedia Bantu Perempuan Pelaku UMKM Memiliki NIB

“Artinya, kami harus mampu curi poin di tempat lain,” katanya.

Selain itu, Seto menilai kemasukan gol pada menit ke-6 oleh tendangan David da Silva telah membuka mata tim pelatih jika pertahanan PSS rapuh.

“Kami juga terlalu banyak bermain position bola, meskipun banyak peluang tapi kami juga tidak mampu memaksimalkannya,” jelas Seto.

Pelatih asal Kalasan itu menyatakan di babak kedua, sejatinya dirinya melakukan perubahan. Hal itu dilakukan, karena PSS ingin menyamakan kedudukan dari Persib.

“Kami masukkan pemain tipikal menyerang. Ternyata, masih banyak kekurangan dan pemain juga kurang efektif dan efisien. Artinya secara individu ada yang harus perbaiki. Tapi, apapun itu, kami apresiasi perjuangan pemain,” ucap Seto.

Atas kekalahan ini, PSS Sleman berada di peringkat ke-12 dengan 5 poin. Sedangkan tambahan tiga poin telah membuat Persib menempati peringkat kesembilan dengan 7 poin.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Advertisement

Harian Jogja

Video Terbaru

Advertisement

Harian Jogja
Baca Koran harianjogja.com

Berita Pilihan

Advertisement

alt

Jam Kerja ASN Saat Bulan Puasa 2023

News
| Rabu, 22 Maret 2023, 02:27 WIB

Advertisement

alt

Pesta Daging Iftar Ramadan di Horison Ultima Riss Malioboro Yogyakarta

Wisata
| Senin, 20 Maret 2023, 18:47 WIB

Advertisement

Advertisement

Harian Jogja

Advertisement