Advertisement
SEA Games 2023: Tiga Negara Ini Tersingkir di Cabang Sepak Bola Putra

Advertisement
Harianjogja.com, SOLO—Dari cabor sepak bola putra, setidaknya sudah ada tiga negara yang tersingkir dari gelaran SEA Games 2023.
Ketiga negara ini sudah harus angkat koper sebelum dimulainya persaingan menuju semifinal kompetisi sepak bola antar negara ASEAN tersebut.
Advertisement
BACA JUGA: Kamboja Gratiskan Semua Pertandingan di SEA Games 2023
Tiga negara yang dimaksud adalah Filipina, Singapura dan Laos. Filipina menjadi negara pertama yang tersingkir dari perebutan semifinal di cabor sepak bola putra SEA Games.
Ini cukup mengejutkan sebab Filipina biasanya menjadi musuh yang cukup bikin repot tim-tim lain, termasuk timnas Indonesia.
Akan tetapi sayang, Indonesia justru menjadi salah satu negara yang berhasil mendepak Filipina dari kompetisi ini.
Filipina harus tersingkir karena sudah mengalami dua kekalahan dan sekali imbang dari tiga laga di Grup A SEA Games 2023.
Mereka kalah 3-0 dari Indonesia, imbang 0-0 dari Kamboja dan secara mengejutkan tumbang 0-3 dari Timor Leste.
Memang, di Grup A, Filipina masih punya satu pertandingan yakni melawan Myanmar. Namun posisi mereka yang jadi juru kunci klub menutup peluang timnas Filipina untuk lolos ke babak selanjutnya.
Selain Filipina, Singapura dan Laos juga bernasib sama. Keduanya dipastikan tak lolos babak selanjutnya setelah hanya bermain imbang pada matchday 3 grup B Sabtu, 6 Mei 2023 kemarin.
Hasil tersebut membuat Singapura dan Laos sama-sama mencatatkan satu kali imbang dan dua kekalahan.
Daftar negara yang tersingkir dari SEA Games 2023 cabor sepak bola putra:
1. Singapura
2. Laos
3. Filipina
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber : Bisnis
Berita Lainnya
Berita Pilihan
Advertisement

Menteri PU Targetkan 66 Sekolah rakyat Dapat Diresmikan Prabowo Juli 2025
Advertisement

Jembatan Kaca Seruni Point Perkuat Daya Tarik Wisata di Kawasan Bromo
Advertisement
Berita Populer
- Viral Video Kritik Layanan Uji Kir Bantul, Dishub Bantah dan Ungkap Fakta Lapangan
- Kenaikan Suhu Bumi Memperparah Kondisi Penderita Lupus
- Frekuensi Perjalanan Kereta Api Lebih Padat pada Libur Waisak, KAI Daop 6 Jogja Himbau Masyarakat Berhati-hati
- Warga Tangkap Terduga Pelaku Pelecehan Seksual Anak di Semin Gunungkidul
- Petugas BPBD Bantul Evakuasi Pekerja yang Tersengat Listrik di Banguntapan
Advertisement