Advertisement
Catat Tanggalnya! Jogja Tuan Rumah Kejuaraan Bulu Tangkis Junior Asia, Diikuti 15 Negara

Advertisement
Harianjogja.com, JOGJA—Sebanyak 15 negara akan berpartisipasi dalam agenda Kejuaraan Bulu Tangkis Junior Asia (BAJC) 2023 di Gor Amongrogo, Jogja pada 7-16 Juli 2023.
Ketua Panitia Pelaksana BAJC 2023, Armand Darmadji menuturkan agenda akbar bagi pebulu tangkis tingkat junior itu akan memainkan dua format yaitu beregu campuran dan nomor perorangan.
Advertisement
"Selain Indonesia sebagai tuan rumah, negara-negara peserta lainnya adalah Bangladesh, China, Taiwan, Hong Kong, India, Jepang, Malaysia, Korea Selatan, Filipina, Thailand, Vietnam, dan Uni Emirat Arab," kata Armand melalui jumpa pers virtual di Jakarta, Senin (3/7/2023).
Selain 14 negara tersebut, ada tambahan satu negara yang tidak mengikuti kompetisi beregu dan hanya memainkan nomor perorangan, yaitu Srilanka, kata Armand menambahkan.
Sehubungan dengan pemilihan DIY sebagai lokasi pelaksanaan, Armand menyebutkan sejumlah alasan baik dari aspek teknis dan unsur sejarah.
BACA JUGA: Gor Amongrogo Jadi Lokasi Digelarnya 2 Turnamen Bulutangkis Tingkat Internasional Bulan Ini
Dari unsur sejarah, panitia BAJC 2023 menyadari bahwa DIY menjadi salah satu provinsi yang melahirkan sejumlah legenda dan atlet berkaliber dunia seperti Tri Kusharjano, Sigit Budiarto, Fransisca Ratnasari, hingga terkini ada Lisa Ayu Kusumawati dan ganda putra peringkat satu dunia Muhammad Rian Ardianto. "Kota ini punya sejarah panjang melahirkan bibit-bibit bulu tangkis legenda Tanah Air," Armand menyebutkan.
Selain itu, dari aspek teknis, DIY pun sudah teruji dengan sukses menggelar dua turnamen internasional tahun lalu yaitu International Series dan International Challenge.
Tak hanya itu, Gor Amongrogo juga menjadi saksi kesuksesan Indonesia menjadi tuan rumah penyelenggara Kejuaraan Dunia Junior 2017.
Armand mengatakan, kedua agenda tersebut ternyata mendapat respons yang sangat baik dari para penggemar cabang olahraga tepok bulu di DIY.
Oleh sebab itu, panitia kembali memilih Yogyakarta sebagai kota tuan rumah dan optimistis bisa kembali meraup sukses pelaksanaan. "Antusias dan gairah masyarakat Jogja masih sangat besar terhadap bulu tangkis. Tahun lalu ada dua agenda besar dan animonya sangat besar. Bahkan arena tidak cukup karena saking banyaknya pengunjung."
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber : Antara
Berita Lainnya
Berita Pilihan
Advertisement

Bahas Isu Jual-Beli Pulau Bersama Komisi II DPR RI, Menteri ATR/Kepala BPN Tegaskan Tanah di Indonesia Tidak Bisa Dimiliki Asing
Advertisement

Kampung Wisata Bisa Jadi Referensi Kunjungan Saat Liburan Sekolah
Advertisement
Berita Populer
- Perpustakaan Kota Jogja Kini Buka hingga Malam Hari, Ini Jadwalnya
- Kementerian ATR/BPN Bantah Isu 2026 Tanah Tak Bersertifikat Diambil Negara, Dirjen PHPT: Itu Tidak Benar
- Libur Panjang 1 Sura, Penumpang KA Jarak Jauh di Daop 6 Jogja Melonjak 20 Persen
- Sambut Positif Putusan MK Terkait Pemisahan Pemilu Nasional dan Lokal, KPU DIY: Kurangi Beban Teknis
- Kelurahan Kadipaten Jogja Gencarkan Penggunaan Biopori Demi Kurangi Sampah Organik
Advertisement
Advertisement