Advertisement

Tundukkan Thailand 0-1, Indonesia Juara Piala AFF U-19 2024, Garuda Nusantara Kubur Mimpi Pasukan Gajah Putih

Abdul Hamied Razak
Senin, 29 Juli 2024 - 21:47 WIB
Abdul Hamied Razak
Tundukkan Thailand 0-1, Indonesia Juara Piala AFF U-19 2024, Garuda Nusantara Kubur Mimpi Pasukan Gajah Putih Pemain dan ofisial Timnas U-19 Indonesia mengungkapkan rasa syukur usai mengalahkan Timnas Malaysia dalam pertandingan semifinal AFF U-19, Sabtu (27/7/2024). - Antara

Advertisement

Harianjogja.com, JOGJA—Timnas Indonesia akhirnya menundukkan Thailand U-19 di final Piala AFF U-19 atau ASEAN U-19 Boys Championship 2024 di Stadion Gelora Bung Tomo, Surabaya, Senin (29/7/2024) dengan skor 1-0.

Satu-satunya gol bagi Indonesia dihasilkan oleh Jens Raven di menit ke-17 ke gawang Thailand di babak pertama. Jens Raven memanfaatkan tendangan pojok yang dilakukan oleh Muhammad Kafiatur.

Advertisement

Sejak menit awal hingga gol tercipta, anak asuh Indra Sjafri terus membombardir pertahanan skuad Thailand. Jual beli serangan oleh kedua tim terjadi hingga 15 menit pertama.

BACA JUGA: Babak Pertama Final Piala AFF U-19, Indonesia Menang 1-0 Atas Thailand

Gol! Indonesia mampu memecah kebuntuan lewat sepakan Jens Raven. Pemain nomor punggung 9 ini menendang bola tanpa mendapatkan pengawalan ketat dari lawan tepat di depan gawang. Bola hasil sepak pojok jatuh tepat di kaki Raven dan langsung dilesakkan ke gawang Thailand.

Sepuluh menit kemudian, Raven kembali mengancam gawang Thailand. Ia melepaskan tendangan keras dari pojok kotak penalti. Sayangnya, bola masih melambung jauh dari sasaran.

Indra mengganti Kafiatur usai dilanda cedera dengan Toni Firmansyah pada menit ke 35. Semenit kemudian, Thailand mendapatkan peluang emas melalui tendangan bebas menit 36. Beruntung tembakan Piyawat Petra membentur tiang gawang Indonesia.

Memasuki injury time di babak pertama, Indonesia kembali mendapat peluang emas. Kali ini lewat tendangan bebas Toni, namun bola masih bisa diamankan kiper Thailand.

Skor 1-0 untuk Indonesia bertahan hingga turun minum.

Di babak kedua, Indonesia terus melakukan serangan ke gawang Thailand. Petaka muncul pada menit ke 35, saat itu Welber Jardim mengalami cedera. Ia ditarik keluar dan Indra Sjafri mengganti dengan Figo Dennis.

Indonesia masih unggul hingga menit ke 30 meski terus digempur Thailand. Sejumlah peluang dari tim Gajah Putih ke area pertahanan Indonesia masih bisa diselamatkan penjaga gawang, Ikram Algiffari.

Indra Sjafri melakukan perubahan strategi pada menit ke 71. Ia menarik keluar dua pemainnya karena mendapatkan cedera setelah Raven dan Muhammad Mufli Hidayat tak sanggup melanjutkan laga. Kedunya digantikan oleh Arkhan Kaka dan Mufdi Iskandar.

Usai pergantian tersebut, tempo permainan Indonesia menurun dan lebih meningkatkan strategi bertahan. Sebaliknya, Thailand yang mengincar gol penyama kedudukan terus-terusan menguasai jalannya laga.

Kokohnya pertahanan Indoensia belum bisa ditembus Thailand hingga laga babak kedua usai.

Timnas Indonesia berhasil menjadi juara Piala AFF U-19 2024 dan menggagalkan mimpi Thailand menjuarai kompetisi tersebut untuk keena kalinya.

Berikut susunan pemain sebelas pertama Indonesia vs Thailand:

Indonesia U-19 (3-5-2): Ikram Alghifari; Alfahrezzi Buffon, Kadek Arel, Muhammad Iqbal Gwijangge, Arlyansyah, Muhammad Mufli Hidayat, Riski Afrisal, Muhammad Kafiatur, Dony Tri Pamungkas (C), Welberlieskott Jardim, Jens Raven.

Pelatih: Indra Sjafri


Thailand U-19 (4-4-2): Kittipong Bunmak; Pikanet Laohawiwat, Jhetsaphat Kuanthanom, Singha Marasa, Piyawat Petra, Thanakrit Chotmuangpak, , Pakawat Taengoakson, Siradani Phosri, Phongsakon Sangkasopha, Thanawut Phochai, Caelan Tanadon Ryan.

Pelatih: Emerson Pereira

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Advertisement

Harian Jogja

Video Terbaru

Berita Lainnya

Advertisement

Harian Jogja

Berita Pilihan

Advertisement

alt

Menteri Imigrasi & Pemasyarakatan Sebut Rehabilitasi Narkoba untuk Kurangi Kelebihan Kapasitas Lapas

News
| Rabu, 30 Oktober 2024, 07:37 WIB

Advertisement

alt

Rekomendasi Makanan Ramah Vegan

Wisata
| Minggu, 27 Oktober 2024, 08:47 WIB

Advertisement

Advertisement

Advertisement