Hasil Milan vs Liverpool Liga Champions 2024/2025: Skor 1-2, The Reds Unggul di Babak Pertama
Advertisement
Harianjogja.com, JOGJA—Hasil pertandingan babak pertama antara AC Milan vs Liverpool Liga Champions 2024/2025 berakhir dengan skor 1-2 di Stadion San Siro, Rabu (19/9/2024) dinihari. Liverpool lebih dahulu kebobolan di menit awal.
Gol cepat AC Milan dicetak oleh Christian Pulisic di menit ke-3. Berawal dari Pulisic menerima umpan matang dari Alvaro Morata di sisi kanan kotak penalti. Dengan cepat, ia melepaskan tembakan kaki kanan mengarah tepat ke sudut kiri bawah gawang Liverpool tanpa kesempatan. Skor pun menjadi 1-0.
Advertisement
Pemain AC Milan Tijjani Reijnders kembali membuat percobaan dengan melepaskan tendangan dari sisi kanan luar kotak penalti, namun berhasil diblok penjaga gawang. Sebaliknya Liverpool juga terus menggempar pertahanan Milan. Mohamed Salah berhasil mendapatkan umpan dari Diogo Jota dan melepaskan tembakan dari sisi kanan kotak penalti namun membentur mistar gawang.
Liverpol akhirnya berhasil menyamakan kedudukan di menit ke-23. Ibrahima Konate menyundul bola dari jarak sangat dekat ke sudut kanan bawah gawang setelah mendapatkan umpang silang dari Trent Alexander-Arnold lewat skema bola mati. Skor pun menjadi 1-1.
Liverpool berhasil menambahkan keunggulan di menit ke-41 lewat sundulan Virgil van Dijk dari jarak sangat dekat ke sudut kanan atas usai menerima umpan silang sepak pojok dari Kostas Tsimikas. Skor pun berubah menjadi 1-2. Sementara The Reds unggul di babak pertama pertandingan Matchday 1 Liga Champions 2024/2025.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Berita Lainnya
Berita Pilihan
Advertisement
Puncak Arus Mudik Liburan Natal Diprediksi Terjadi pada 24 Desember
Advertisement
Ini Lima Desa Wisata Paling Mudah Diakses Wisatawan Menurut UN Tourism
Advertisement
Berita Populer
- KPU Bantul Pastikan Pemilih Tidak Memenuhi Syarat Telah Dicoret dari DPT
- KPU Sleman Memprediksi Pemungutan dan Perhitungan Suara di TPS Rampung Maksimal Jam 5 Sore
- Indeks Masih Jomplang, Penguatan Literasi Keuangan Sasar Mahasiswa UGM
- Undangan Memilih Pilkada Gunungkidul Didistribusikan ke 612.421 Warga
- Satu-satunya yang Gelar Kampanye Akbar, Heroe-Pena Gandeng 15.000 Kawula Muda
Advertisement
Advertisement