Advertisement
Terkejut Indonesia Pernah Dihancurkan Bahrain 10-0, Shin Tae-yong: Kapan?

Advertisement
Harianjogja.com, JAKARTA—Ternyata Pelatih Timnas Indonesia Shin Tae-Yong (STY) belum pernah mendengar kabar bahwa Timnas Indonesia pernah dibantai Bahrain 10-0. Saat mendengarnya, STY pun terkejut.
Momen keterkejutan STY itu terekam kamera dan viral di media sosial. Pelatih asal Korea Selatan itu sampai melongo mendengar Indonesia dibantai 10-0. "Kapan?" ucapnya terkejut saat diberitahu Indonesia pernah dikalahkan Bahrain.
Advertisement
Adapun diketahui saat itu, Indonesia berada di posisi yang tidak baik karena harus bermain dengan 10 orang saja. Wasit pun sempat memberikan kartu merah kepada kipper Syamsidar. Hasilnya, Indonesia kalah telak dengan skor akhir 10-0 saat melawan Bahrain di Kualifikasi Piala Dunia 2014.
Indonesia akan kembali bertemu dengan Bahrain di Stadion Nasional Bahrain pada Kamis (10/10/2024) malam WIB.
STY pun tidak ambil pusing dengan rekor timnas yang pernah dikalahkan Bahrain saat itu. Menurutnya, anak didiknya kini harus fokus pada pola permainan dan hasil yang baik.
Dia pun tak ingin anak-anak asuhnya terbebani memori kelam kekalahan dengan skor 0-10 dari Bahrain menjelang pertemuan mereka pada laga ketiga putaran ketiga kualifikasi Piala Dunia 2026. "Daripada balas dendam, mungkin kami lebih fokus ya pada permainan saja. Jadi bagaimana kami memenangkan pertandingan ini dengan permainan yang kami suka, permainan yang kami mau," kata STY ketika memimpin latihan hari ketiga di Bahrain, Selasa (8/10/2024), dikutip dari laman resmi PSSI.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber : JIBI/Bisnis.com
Berita Lainnya
Berita Pilihan
Advertisement

Tangani Kebakaran Hutan, Modifikasi Cuaca Natrium Klorida Diperpanjang hingga 12 Mei 2025
Advertisement

Asyiknya Interaksi Langsung dengan Hewan di Kampung Satwa Kedung Banteng
Advertisement
Berita Populer
- Mafia Tanah di Kasus Bryan Bantul Lebih Ekstrem, Diduga Ada Pemalsuan Tanda Tangan
- Dugaan Kebocoran Soal ASPD Matematika di SMPN 10 Kota Jogja, Begini Pengakuan Kepala Sekolah
- Ular Sanca 2 Meter Ditangkap saat Akan Memangsa Ayam Milik Warga Patuk Gunungkidul
- Dugaan Kebocoran Soal ASPD di Jogja, Disdikpora Bantul: Alhamdulillah di Bantul Tidak Ada Permasalahan, Pengawasan Ketat
- Peringatan Dini BMKG DIY, Waspada Hujan Lebat Disertai Petir dan Angin hingga Sore Ini
Advertisement