Advertisement
Berikut Tim-tim yang Lolos ke Babak 16 Besar Liga Champions Lewat Jalur Play-off

Advertisement
Harianjogja.com, JAKARTA–Delapan tim memastikan tiket ke babak 16 besar setelah melewati dua leg fase play-off 16 besar Liga Champions, Kamis (20/2/2025).
Wakil Italia, Juventus tersingkir setelah dikalahkan PSV Eindhoven. PSV menjadi tim terakhir yang memastikan lolos lewat jalur play-off 16 besar lewat babak perpanjangan waktu, 3-1 (agregat 4-3) di Philips Stadion, Eindhoven.
Advertisement
BACA JUGA: PSV Eindhoven Gusur Juventus dengan Skor 2-1 di Playoff Liga Champions
Tiga tim lainnya juga ikut mengamankan tiket ke babak 16 besar Liga Champions, masing-masing Borussia Dortmund, Real Madrid, dan Paris Saint-Germain.
Borussia Dortmund lolos ke babak 16 besar Liga Champions dengan keunggulan agregat atas Sporting Lisbon 3-0. Sedangkan Real Madrid menyingkirkan Manchester City usai menang di dua leg dan unggul agregat 6-3.
BACA JUGA: Pesta 7 Gol, Paris Saint-Germain Singkirkan Brest dari Liga Champions
Kemudian PSG berpesta gol di dua laga play-off Liga Champions menghadapi tim senegaranya Brest dan unggul agregat 10-0.
Sehari sebelumnya, empat tim lebih dulu mengamankan tiket ke babak play-off, yaitu Bayern Muenchen, Benfica, Club Brugge, dan Feyenoord.
Bayern Muenchen lolos berkat unggul agregat tipis atas Celtic 2-1. Begitu pula dengan Benfica yang bermain imbang di leg kedua namun unggul agregat 4-3 atas AS Monaco.
Di sisi lain, Club Brugge tampil mengejutkan dengan menghajar jawara Liga Europa musim lalu Atalanta untuk membalikkan agregat menjadi 5-3.
Hal serupa juga dialami Feyenoord yang mampu tampil perkasa menghadapi wakil Italia lainnya, AC Milan dan unggul agregat 2-1.
Nantinya kedelapan tim yang lolos ini akan dipertemukan dengan delapan tim yang telah lolos terlebih dahulu lewat jalur peringkat delapan teratas fase grup.
Undian babak 16 besar akan dilangsungkan di Nyon pada Jumat.
Dikutip dari laman Liga Champions, Kamis, berikut daftar tim yang lolos lewat fase play-off 16 besar:
1. PSV Eindhoven
2. Borussia Dortmund
3. Real Madrid
4. Paris Saint-Germain
5. Bayern Muenchen
6. Benfica
7. Club Brugge
8. Feyenoord
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Berita Lainnya
Berita Pilihan
Advertisement

19% Lahan di Jateng Belum Bersertifikat, Pemprov dan Kementerian ATR/BPN Siap Kolaborasi Sertifikasi Tanah Tak Bertuan
Advertisement
Advertisement
Berita Populer
- Jadwal dan Lokasi Layanan Perpanjangan SIM di Kulonprogo, Kamis 17 April 2025
- Jadwal dan Tarif Angkutan DAMRI di Jogja, Kamis 17 April 2025
- Jadwal dan Lokasi Layanan Perpanjangan SIM di Sleman, Kamis 17 April 2025
- Prakiraan Cuaca di Jogja Hari Ini, Kamis 17 April 2025, Hujan Ringan Mungkin Terjadi
- Okupansi Merosot, PHRI DIY Minta Relaksasi Pajak kepada Pemkot Jogja
Advertisement