Advertisement
Ruben Amorim Beri Sinyal Perombakan Skuad Man United di Akhir Musim

Advertisement
Harianjogja.com, JOGJA—Pelatih Manchester United Ruben Amorim mengindikasikan akan ada sejumlah pemain yang hengkang pada akhir musim sebagai bagian dari perombakan skuad di Old Trafford.
Situasi finansial klub mengharuskan setiap perekrutan pemain baru pada bursa transfer musim panas nanti didanai oleh penjualan pemain. Amorim menegaskan akan bersikap "jujur" kepada para pemainnya mengenai masa depan mereka di tim. "Kita bisa membicarakan hal itu [kepergian pemain] di akhir musim," ujar Amorim dikutip dari laman resmi klub.
Advertisement
"Kami masih memiliki banyak pertandingan untuk dimainkan. Namun, hal itu sudah jelas, dan saya rasa ini bukan situasi yang sulit karena semua orang memahami bahwa dalam sepak bola, terkadang Anda bertahan, terkadang Anda harus pergi."
BACA JUGA : Jadwal Liga Inggris Akhir Pekan Ini, Ada Big Match Man United Vs Tottenham
Menurut Amorim, keterbukaan adalah kunci dalam situasi ini. "Ketika Anda jujur kepada seseorang, mereka bisa menerimanya. Awalnya sulit, tetapi mereka akan mengerti. Saya cukup terbuka kepada para pemain saya, dan mereka sudah mengetahui bahwa terkadang mereka harus pindah di akhir musim," katanya.
Amorim menghadapi tantangan besar dengan keterbatasan dana transfer yang memperumit usahanya dalam membangun tim. Sejak bergabung dari Sporting CP pada November 2024, pelatih berusia 40 tahun itu dikabarkan terkejut dengan skala tantangan yang dihadapinya di United. Namun, Amorim menegaskan dirinya sudah memahami kesulitan yang akan dihadapi. "Saya tahu situasinya," katanya.
"Ini sulit karena bisa ada perbedaan perspektif. Jadi, sulit untuk mengatakan apakah mereka [klub] jujur atau tidak. Saya merasa mereka jujur, tetapi saya perlu melihat dan merasakannya sendiri."
Meskipun menghadapi masa sulit, Amorim tetap optimistis bahwa langkah yang diambil saat ini akan membawa hasil positif di masa depan. "Ini sulit, tetapi ini akan membantu kami ke depannya. Saya memiliki harapan. Kita akan lihat nanti. Hal yang baik adalah kami memiliki jalur yang jelas," ujarnya.
Manchester United saat ini masih berusaha bangkit setelah musim yang penuh tantangan di mana mereka berada di peringkat 14 klasemen sementara Liga Inggris setelah memainkan 27 pertandingan.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber : Antara
Berita Lainnya
Berita Pilihan
Advertisement

Pembahasan RUU Perampasan Aset, Yusril: Pemerintah Tunggu Kesiapan DPR RI
Advertisement

Asyiknya Interaksi Langsung dengan Hewan di Kampung Satwa Kedung Banteng
Advertisement
Berita Populer
- Terkena Sedimentasi Akut, Ratusan Telaga di Gunungkidul Mengering saat Kemarau
- Pecah Rekor Baru, RS Siloam Jogja Skrining 1000 Perempuan Selama 3 Hari
- 38 Calon Krisma Paroki Brayut Kunjungi Panti Asuhan Ponpes Zuhriah Rejodani Sleman, Ini Tujuannya
- Demo Buruh di Jogja Tuntut Revisi UU Ketenagakerjaan
- Jadwal KRL Solo Jogja Hari Ini, Jumat 2 Mei 2025, Berangkat dari Stasiun Palur hingga Tugu Jogja
Advertisement