Advertisement

Hasil Persita vs Arema Liga 1: Pertandingan Berlangsung Sengit, Skor 3-2

Sunartono
Minggu, 20 April 2025 - 19:07 WIB
Sunartono
Hasil Persita vs Arema Liga 1: Pertandingan Berlangsung Sengit, Skor 3-2 Hasil pertandingan lanjutan Liga 1 pekan ke-29 antara Persita vs Arema berakhir dengan skor 3-2 di Stadion Indomilk Arena, Minggu (20/4/2025). - Instagram.

Advertisement

Harianjogja.com JOGJA—Hasil pertandingan lanjutan Liga 1 pekan ke-29 antara Persita vs Arema berakhir dengan skor 3-2 di Stadion Indomilk Arena, Minggu (20/4/2025).

Pertandingan berlangsung sengit saling mengejar skor terjadi di babak pertama dan kedua. Tuan rumah Persita lebih dulu menjebol gawang Arema saat laga baru berjalan 8 menit. Lewat skema serangan balik cepat, Yardan Yafi menuntaskan umpan dari Eber Bessa dan berbuah gol. Skor menjadi 1-0.

Advertisement

Tertinggal 1-0, Arema Malag terus menggempur pertahanan Persita Tangerang. Meski demikian solidnya lini belakang Laskar Cisadane membuat Singo Edan harus beberap kali mengalami kegagalan.

BACA JUGA: Dikabarkan Meninggal Dunia, Winger Arema FC Dendi Santoso: Ini Bukan Pertama Kali

Serangan Arema akhirnya berbuah gol di menit ke-26 lewat kaki Dedik Setiawan yang memanfaatkan umpan dari Charles Lokolingoy. Skor imbang 1-1.

Arema FC kembali mencetak gol keduanya di menit ke-32 saat Pablo de Oliveira memberikan umpan kepada Dalberto dan menuntaskannya dengan gol. Skor 1-2 untuk keunggulan Arema hingga babak pertama berakhir.

Memasuki babak kedua tuan rumah Persita meningkatkan intensitas serangan dengan bermain lebih ngotot. Persita akhirnya berhasil menyamakan kedudukan di menit ke-64. Berawal dari tendangan sudut yang dilakukan Eber Bessa kemudian disundul oleh Javlon Guseynov. Bola yang mengarah ke gawang, tak mampu diselamatkan oleh penjaga gawang Lucas Frigeri. Skor imbang 2-2.

Pendekar Cisadane kembali mengungguli laga sore ini lewat gol yang dicetak Marios Ogkmpoe pada menit ke-71. Ogkmpoe memanfaatkan umpan yang dikirim Muhammad Toha. Tangan kiper Arema sebenarnya sudah menggapai bola namun demikian bola tetap masuk ke gawang. Skor menjadi 3-2 hingga babak kedua berakhir.

BACA JUGA: Berangkat ke Blitar untuk Melawan Arema FC, Skuad PSS Sleman Diantar Suporter

Hasil ini menempatkan Persita Tangerang mendapatkan poin penuh di kandang dan menempatkan tim ini di peringkat k-9 dengan torehan 42 poin. Adapun Arema Malang tetap bertahan dengan 42 poin di peringkat ke-8 dalam klasemen sementara Liga 1 2024/2025.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Advertisement

Harian Jogja

Video Terbaru

Berita Lainnya

Advertisement

Harian Jogja

Berita Pilihan

Advertisement

Insiden Penusukan di Kereta Inggris, 9 Korban Kritis

Insiden Penusukan di Kereta Inggris, 9 Korban Kritis

News
| Minggu, 02 November 2025, 18:27 WIB

Advertisement

Wisata DEB Balkondes Karangrejo Borobudur Ditawarkan ke Eropa

Wisata DEB Balkondes Karangrejo Borobudur Ditawarkan ke Eropa

Wisata
| Sabtu, 01 November 2025, 16:17 WIB

Advertisement

Advertisement

Advertisement