Advertisement

Dibekuk Persebaya 1-0, Ansyari Lubis Tetap Beri Apresiasi ke Penggawa PSS Sleman

Jumali
Minggu, 20 Juli 2025 - 13:57 WIB
Jumali
Dibekuk Persebaya 1-0, Ansyari Lubis Tetap Beri Apresiasi ke Penggawa PSS Sleman Persebaya vs PSS Sleman / Persebaya

Advertisement

Harianjogja.com, SLEMAN—PSS Sleman harus mengakui keunggulan tuan rumah Persebaya Surabaya dengan skor tipis 1-0 dalam uji tanding bertajuk “Launching Tim Persebaya Surabaya” yang berlangsung di Stadion Gelora Bung Tomo, Sabtu (19/7/2025) malam.

BACA JUGA: Persebaya Surabaya Percaya Diri Jelang Bentrok dengan PSIM Jogja

Advertisement

Meski menelan kekalahan, penampilan Laskar Sembada patut mendapat apresiasi berkat permainan disiplin, kompak, dan penuh determinasi sepanjang pertandingan.

“Mengenai pertandingan tadi kami tim pelatih mengapresiasi para pemain walau dari hasil pertandingan kalah namun mereka sudah menunjukan performa yang sangat baik dengan chemistry lumayan bagus,” ucap Pelatih Kepala PSS Sleman, Ansyari Lubis, dikutip dari laman resmi klub, Minggu (20/7/2025).

Hal yang membuat performa Junior Haqi dan rekan-rekan pantas diapresiasi adalah kenyataan bahwa mereka baru menjalani masa persiapan selama dua pekan dan tim PSS diisi banyak pemain muda. Bagi Ansyari, pengalaman yang didapat di laga ini sangat penting untuk mempersiapkan pemain jelang bergulirnya liga.

“Karena laga ini bersifat uji coba menjadi momentum bagi seluruh pemain dan pelatih khususnya, karena yang dihadapi adalah pemain-pemain dari Liga 1. Sementara PSS merekrut pemain-pemain muda. Menjalani laga ini menjadi pengalaman mereka sebagai pemain muda,” katanya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Advertisement

Harian Jogja

Video Terbaru

Berita Lainnya

Advertisement

Harian Jogja

Berita Pilihan

Advertisement

alt

Waspada! Marak Penipuan Berkedok Layanan Customer Service Palsu

News
| Minggu, 20 Juli 2025, 19:17 WIB

Advertisement

alt

Agenda Wisata di Jogja 19-31 Juli 2025, dari Pertamax Turbo Drag Fest 2025, Gamelan Festival, KAI Bandara Night Fun Run hingga Tour De Merapi

Wisata
| Sabtu, 19 Juli 2025, 10:17 WIB

Advertisement

Advertisement

Advertisement