Advertisement

PSS Sleman Masih Buka Opsi Tambah Pemain di Paruh Musim

Catur Dwi Janati
Rabu, 14 Januari 2026 - 13:17 WIB
Maya Herawati
PSS Sleman Masih Buka Opsi Tambah Pemain di Paruh Musim Asisten Pelatih PSS Sleman, Gilang Ramadhan dalam Post Match Press Conference pada Sabtu (10/1 - 2026). / ist

Advertisement

Harianjogja.com, SLEMAN—Kebutuhan tim menjadi faktor utama dalam bursa transfer PSS Sleman pada paruh musim Super League. Asisten Pelatih PSS Sleman, Gilang Ramadhan, menegaskan manajemen dan tim pelatih masih membuka peluang mendatangkan pemain baru apabila evaluasi latihan menunjukkan adanya celah dalam komposisi skuad Super Elja.

Gilang menyebut keputusan transfer tidak diambil secara terburu-buru. Tim pelatih terlebih dahulu memantau perkembangan seluruh pemain yang ada.

Advertisement

“Soal pemain baru, untuk saat ini kami belum bisa memberi jawaban pasti. Kami masih melihat kondisi tim seperti apa seiring berjalannya waktu,” ujar Gilang dalam Post Match Press Conference seusai laga pekan ke-15, Sabtu (10/1/2026).

Ia menegaskan, jika dalam proses latihan ditemukan kekurangan pada sektor tertentu, PSS tidak akan ragu menambah amunisi.

“Kalau nanti di latihan terlihat ada yang kurang, pasti akan ada pemain baru. Tapi semuanya bergantung pada situasi dan kondisi tim,” katanya.

Sejauh ini, manajemen PSS Sleman telah mendatangkan tiga pemain baru ke Bumi Sembada, yakni Lucas Gama atau Lucao dari Persik Kediri, serta Figo Dennis dan Jehan Pahlevi dari Persija Jakarta. Ketiganya bergabung dengan status pinjaman.

Namun, dalam laga pekan ke-15 Pegadaian Championship saat PSS menjamu PSIS, hanya Figo Dennis yang masuk daftar susunan pemain. Gilang menjelaskan Lucao belum bisa diturunkan karena masih terkendala proses administrasi.

“Untuk pemain baru, kami masih mengurus administrasi, terutama Lucao yang hari ini masih bermasalah pada berkas,” tuturnya.

Dua pemain muda asal Persija, Figo Dennis dan Jehan Pahlevi, secara teknis sebenarnya sudah siap dimainkan. Meski demikian, tim pelatih memilih menunda debut keduanya.

“Hari ini sebenarnya dua pemain muda dari Persija sudah bisa bermain, tetapi memang belum waktunya diberi kesempatan. Nanti akan kami siapkan untuk mengisi slot regulasi pemain muda,” jelas Gilang.

PSS Sleman pun dipastikan terus melakukan evaluasi menyeluruh, baik terhadap pemain lama maupun wajah baru, demi menjaga daya saing Super Elja di Super League.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Advertisement

Harian Jogja

Video Terbaru

Berita Lainnya

Advertisement

Harian Jogja

Berita Pilihan

Advertisement

Pemerintah Siapkan Perpres AI sebagai Payung Regulasi Nasional

Pemerintah Siapkan Perpres AI sebagai Payung Regulasi Nasional

News
| Rabu, 14 Januari 2026, 15:57 WIB

Advertisement

Tren Wisata 2026: Bangkok Teratas, Bali 10 Besar Dunia

Tren Wisata 2026: Bangkok Teratas, Bali 10 Besar Dunia

Wisata
| Selasa, 13 Januari 2026, 16:17 WIB

Advertisement

Advertisement

Advertisement