Advertisement

PON 2016 : PB Kodrat Siapkan 40 Wasit

Jumali
Selasa, 06 September 2016 - 23:35 WIB
Jumali
PON 2016 : PB Kodrat Siapkan 40 Wasit Maskot PON (pon/peparnas2016jabar.go.id)

Advertisement

PON 2016 segera digelar.

Harianjogja.com, BANDUNG — Pengurus Besar Keluarga Olahraga Tarung Derajat (PB Kodrat) menyiapkan 40 orang wasit, juri, dan hakim untuk Pekan Olahraga Nasional (PON) XIX/2016 Jawa Barat, 17-29 September. Mereka diambil dari perwakilan seluruh pengda Kodrat se-Indonesia sehingga netralitas pertandingan terjamin.

Advertisement

"Dengan demikian, semua pengda memiliki perwakilan. Harapannya tidak akan ada kecurangan atau keberpihakan pada daerah tertentu," ujar guru muda tarung derajat, Rimba Dirgantara, dikutip dari laman resmi PON, Selasa (6/9/2016).

Selain itu, kata Rimba, PB Kodrat juga telah memberikan pelatihan khusus kepada para wasit, dua bulan lalu. Oleh karena itu, Rimba menilai, para wasit sudah sangat kompeten untuk memimpin pertandingan PON nanti.

Mengenai kesiapan 24 kontingen yang akan bertanding di PON, PB Kodrat juga telah melakukan pemantauan. "Sampai sejauh ini, atlet dari semua kontingen sudah siap bertanding. Mereka terus memantapkan teknik, fisik dan mental," kata Rimba

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Advertisement

Harian Jogja

Berita Terkait

Video Terbaru

Advertisement

Harian Jogja

Berita Pilihan

Advertisement

alt

Selama Jadi Presiden, Jokowi Tambah Hutang Indonesia hingga Rp6.291 Triliun

News
| Minggu, 10 Desember 2023, 18:27 WIB

Advertisement

alt

Cari Tempat Seru untuk Berkemah? Ini Rekomendasi Spot Camping di Gunungkidul

Wisata
| Rabu, 06 Desember 2023, 20:27 WIB

Advertisement

Advertisement

Advertisement