Advertisement
Pagi Ini, 8.754 Pelari Dilepas dalam Bank Jateng Borobudur Marathon 2017

Advertisement
Kegiatan Bank Jateng Borobudur Marathon 2017 digelar Minggu (19/11/2017) pagi ini
Advertisement
Harianjogja.com, MAGELANG- Kegiatan Bank Jateng Borobudur Marathon 2017 digelar Minggu (19/11/2017) pagi ini. Ajang lari di kawasan heritage Candi Borobudur kali ini menawarkan keunikan yakni kesenian lokal setempat di sepanjang route race yang akan memberikan semangat pada para pelari.
Gubernur Jawa Tengah, Ganjar Pranowo mengungkapkan agenda tahunan yang sudah berlangsung kelima kalinya ini menjadi sport tourism karena mengajak orang untuk hidup sehat, memberikan donasi dan sekaligus berwisata. "Dengan adanya Borobudur Marathon, kunjungan ke Candi Borobudur meningkat," katanya, dalam konferensi pers di Grand Artos Hotel and Convention Magelang, Sabtu (18/11/2017).
Ide untuk merancang event ini muncul saat orang nomor satu di Jawa Tengah ini mengikuti acara serupa di berbagai daerah termasuk di luar negeri. Ada usulan untuk membuat sport tourism di Jawa Tengah, memanfaatkan keberadaan candi Borobudur. Untuk menambah daya tarik, di sepanjang rute, ada gimmick kesenian daerah setempat yang ikut memberikan semangat para pelari.
Pemimpin Redaksi Kompas Budiman Tanuredjo menyebutkan sebanyak 8.754 pelari akan berpartisipasi dalam acara ini. Sebanyak 118 di antaranya berasal dari luar negeri yakni Kenya 51 orang, Malaysia 32 orang, Amerika Serikat 20 orang, Jepang 12 orang dan Singapura 12 orang. Salah satu pelari dari Jepang telah berusia 84 tahun dan sudah melalang buana dalam mengikuti ajang serupa di berbagai negara.
"Route [Borobudur Marathon 2017] ini menarik karena melewati persawahan dan world heritage Candi Brobudur. Ini tidak kalah dari Phuket Marathon, sangat menantang dan eksploratif," paparnya.
Ia menyebutkan, yang ditekankan dalam Borobudur Marathon ini adalah kualitas, yakni bagaimana menyediakan fasilitas marathon yang sesuai standar dan memberikan suasana yang mendukung untuk para atlet berlari.
Penambahan acara seni di sepanjang route, menurutnya tidak akan mengganggu konsentrasi pelari. Sebaliknya, mereka diharapkan menjadi lebih bersemangat. Adapun bagi para pelari yang tertarik berfoto, bisa berhenti untuk ber-selfie dan mengunggah foto di media sosial, lalu kembali berlari.
Direktur Bank Jateng, Supriyatno mengungkapkan dengan datangnya 8.000-an pelari ke Magelang, maka hotel di Magelang penuh bahkan di daerah sekitar Magelang. "Ini merupakan salah satu tujuan kami bagaimana membangun masyarakat menjadi lebih sejahtera," jelasnya.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Berita Lainnya
Berita Pilihan
Advertisement
Advertisement

Cari Tempat Seru untuk Berkemah? Ini Rekomendasi Spot Camping di Gunungkidul
Advertisement
Berita Populer
- Cuaca DIY 11 Desember 2023: Sleman dan Gunungkidul Berpotensi Hujan di Sore hingga Malam Hari
- Pengalaman Menginap yang Berkesan di THE 101 Yogyakarta Tugu
- Ada Pemeliharaan Jaringan, Sejumlah Wilayah di Sleman Hari Ini Mati Lampu
- Jadwal KRL Jogja Solo 11 Desember 2023, dari Stasiun Tugu hingga Klaten
- Jadwal KA Bandara YIA Kulonprogo Hari Ini, 11 Desember 2023
Advertisement
Advertisement