Advertisement
UEFA Nations League: Trio Penyerang Inggris Bikin Spanyol Keok

Advertisement
Harianjogja.com, JOGJA,– Timnas Inggris menundukkan tuan rumah Spanyol dengan skor tipis 3 – 2 dalam pertandingan UEFA Nations League A yang berlangsung pada Selasa (16/10/2018) dini hari WIB.
Bertarung dalam pertandingan lanjutan Grup 4 di Stadion Benito Villamarin di Sevilla, Inggris bahkan sempat unggul tiga gol lebih dahulu sebelum tuan rumah mampu melesakkan dua gol balasan yang gagal menolong mereka terhindar dari kekalahan.
Advertisement
Kemenangan Inggris tak lepas dari ketajaman trio lini depan yang diisi Raheem Sterling, Marcus Rashford, dan kapten Harry Kane.
Sterling dua kali menjebol gawang Spanyol. Dia membuka skor pada menit ke-16 dengan assist Rashford. Pada menit 29, giliran Rashford mencetak gol dengan assist Kane, dan 9 menit kemudian Sterling menjaringkan gol keduanya, juga dengan assist Kane.
Spanyol membalas dua gol pada babak kedua. Paco Alcacer membangkitkan harapan skuat asuhan Luis Enrique. Penyerang FC Barcelona yang tengah dipinjamkan ke Borussia Dortmund itu melesakkan gol pada menit ke-58.
Namun, gol berikutnya untuk Spanyol tak kunjung hadir, sampai akhirnya bek sekaligus kapten Sergio Ramos baru mampu menambah gol saat pertandingan telah memasuki injury time.
Meski kalah, Spanyol tetap memimpin klasemen sementara Grup 4 dengan nilai 6 hasil dua kemenangan pada bulan lalu yakni saat bertandang ke London, Inggris, pada pertemuan pertama dengan skor tipis 2 – 1 dan menang besar 6 – 0 ketika menjamu Kroasia.
Inggris berada di peringkat kedua dengan nilai 4, sedangkan Kroasia, runner up Piala Dunia 2018, di dasar klasemen dengan nilai 1.
Walaupun kini menempati posisi paling bawah, Kroasia masih berpeluang untuk menjadi juara Grup 4 jika memenangi dua pertandingan tersisa di grup ini yakni menjamu Spanyol pada 15 November dan bertandang ke Inggris 3 hari kemudian.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber : JIBI/Bisnis Indonesia
Berita Lainnya
Berita Pilihan
Advertisement

Tarik Parkir Rp50.000, Sembilan Jukir Berpakaian Ormas di Jakpus Ditangkap Polisi
Advertisement
Advertisement
Berita Populer
- Jadwal KRL Jogja Solo Hari Ini, Senin 12 Mei 2024, Berangkat dari dari Stasiun Palur, Jebres dan Solo Balapan
- Jadwal KA Prameks Hari Ini, Senin 12 Mei 2025, dari Stasiun Tugu Jogja hingga Kutoarjo Purworejo
- Jadwal Layanan Perpanjangan SIM Keliling di Jogja, Senin 12 Mei 2025
- Jadwal KA Bandara Jogja Terbaru Hari Ini, Senin 12 Mei 2025, Naik dari Stasiun Tugu Jogja hingga YIA
- Prakiraan Cuaca, Senin 12 Mei 2029: Perhatian, Ada Potensi Hujan Ringan
Advertisement