Advertisement
Kapten Liverpool Dikritik Tak Punya Rasa Hormat terhadap Trofi Liga Champions

Advertisement
Harianjogja.com, JOGJA — Liverpool berhasil menjuarai Liga Champions 2018-2019 setelah mengalahkan Tottenham Hotspur dengan skor 2-0 pada partai final di Stadion Wanda Metropolitano, Madrid, Spanyol, Minggu (2/6/2019) dini hari WIB.
Namun di tengah suka cita itu, Kapten Liverpool, Jordan Henderson, tengah ramai dikritik publik. Kritik itu ramai dilayangkan setelah Henderson mengunggah foto dirinya menumpangkan kaki pada trofi Liga Champions ke akun Instagramnya, @jhenderson.
Advertisement
Foto itu diambil kala Henderson bersama seluruh anggota tim Liverpool di dalam pesawat saat perjalanan pulang dari Spanyol ke Inggris. "Liverpool kami segera datang," tulis Henderson pada keterangan foto.
Foto Henderson yang kemudian di-repost di akun Instagram milik Liverpool, @liverpoolfc, itu lantas ramai mendapatkan kritik pedas dari netizen. Henderson dianggap tak menghormati trofi Liga Champions yang telah diperjuangkan anak-anak asuh Jurgen Klopp sepanjang musim 2018-2019.
"Hormati trofi itu! Itu adalah hasil perjuangan kalian. Tunjukkan rasa hormatmu!" tulis pengguna akun Instagram @arnab.kanjilal.
"Kenapa kau tak menghormati [prestasi yang telah diraih]? Singkirkan kakimu [dari trofi Liga Champions]!" imbuh pengguna akun Instagram @rahul_1114.
Meski ramai dikritik, pria 29 tahun tersebut belum memberikan tanggapan melalui media sosialnya. Manajemen The Reds juga belum menanggapi kritik di media sosial itu.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber : JIBI/Solopos
Berita Lainnya
Berita Pilihan
Advertisement

Potensi Transaksi Narkoba di Indonesia Capai Rp524 Triliun Per Tahun
Advertisement
Advertisement
Berita Populer
- Ini Ketentuan SPMB DIY 2025 Jalur Domisili Pengganti Zonasi, KK Famili Lain Tak Bisa Daftar Sekolah Terdekat
- Kasus Perusahaan Tahan Ijazah Karyawan Terjadi di Bantul, Dinas Upayakan Mediasi
- 5 Warga Sleman Gagal Berangkat Haji di 2025, Ini Penyebabnya
- Pungutan Liar oleh Petugas Rutan Kelas II A Jogja, Kepala Kanwil Ditjenpas DIY: Pelaku Ditindak Tegas
- Libur Panjang, Okupansi Hotel di Bantul Mencapai hingga 100 Persen
Advertisement