Advertisement
Masih Pandemi, PSS Belum Rencanakan Laga Uji Coba
Latihan PSS Sleman pekan lalu - Instagram @pssleman
Advertisement
Harianjogja.com, SLEMAN—Laga uji coba jadi bagian persiapan tim jelang bergulirnya kompetisi. Namun dalam situasi pandemi seperti ini, laga uji coba boleh jadi hanya opsi. Pasalnya, terdapat risiko yang tak kecil jika laga uji coba dilaksanakan tanpa mengindahkan protokol kesehatan ketat.
PSS Sleman paham betul risiko itu. Tim berjuluk Elang Jawa itu belum mau merencanakan uji coba. “Saat ini belum ada rencana uji coba, karena kita mempertimbangkan situasi pandemi yang belum mereda,” kata Manajer PSS Danilo Fernando, Senin, (7/9/2020).
Advertisement
Buat Danilo, keselamatan dan kesehatan para pemain adalah hal yang paling utama. Kendati seluruh skuat sudah dipastikan bebas dari virus, tak menutup kemungkinan kondisinya justru lain di tim lawan. “Karena jika ada pemain lawan tanding yang positif itu akan bisa menular [ke pemain PSS],” katanya.
Di samping itu, kondisi fisik para pemain dikabarkan hampir sepenuhnya pulih pasca libur panjang. Hasil tes fisik menunjukan para pemain sudah siap bertempur dalam lanjutan kompetisi Liga 1.
“Dari hasil tes fisik semua pemain PSS siap untuk menjalani kompetisi walaupun dengan jadwal yang padat,” ujar Pelatih Fisik PSS Sleman, Danang Haryadi.
Sejak latihan perdana lebih dari sepekan yang lalu, susunan skuat PSS Sleman belum sepenuhnya lengkap. Aaron Evans dan Irfan Bachdim belum dapat bergabung bersama tim. Sementara sang pelatih, Dejan Antonic juga belum dapat memimpin sesi latihan lantaran masih mengurus administrasi untuk kembali ke Sleman.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Berita Lainnya
Berita Pilihan
Advertisement
Daftar Pejabat Ditangkap KPK bersama Bupati Ponorogo Sugiri Sancoko
Advertisement
5 Air Terjun Terindah dari Jawa hingga Sumatra, Pesonanya Bikin Takjub
Advertisement
Berita Populer
- Percepat Penyerapan Anggaran, Kulonprogo Rencanakan Lelang Awal 2026
- Sleman Gelar Geosembada Award untuk Perangkat Daerah Terbaik
- Mahasiswa Jogja Dikeroyok di Warmindo Umbulharjo
- Dua Hari Abrasi Pantai Trisik, Empat Bangunan Milik Warga Rusak
- Kasus Kecelakaan Maut Palagan, Pengemudi BMW Dijatuhi Hukuman Penjara
Advertisement
Advertisement



