Derbi Mataram: PSIM Jogja Tundukkan Persis Solo dengan Skor 1-0

Advertisement
Harianjogja.com, JOGJA--PSIM Jogja berhasil mengalahkan rival abadinya Persis Solo dengan skor 1-0 dalam pertandingan Liga 2 di Stadion Manahan Solo, Senin (15/11/2021) malam. Kemenangan PSIM dalam laga yang lazim disebut derbi mataram itu sekaligus memutus tradisi tak terkalahkan Persis Solo selama tujuh laga.
PSIM berhasil merobek gawang Persis Solo di menit ke-51 lewat tendangan dari Sugeng Efendi. Persis Solo sebenarnya lebih bermain dominan dari satu kaki ke kaki para pemain bintangnya. Akantetapi dominasi itu tak terlalu signifikan dapat mengancam gawang yang dijaga ketat oleh Imam Arief.
BACA JUGA : Derby Mataram, PSIM Tetap Fokus meski Kehilangan Sang
Pada babak pertama Persis Solo lewat Miftahul Hamdi berhasil menerobos kotak penalti PSIM kemudian melakukan tendangan langsung, sayangnya dapat diantisipasi dengan tenang oleh penjaga gawang Laskar Mataram.
Begitu juga Irfan Bachdim, Abduh Lestaluhu sempat membuat kerepotan lini belakang PSIM, namun lagi-lagi para pemain bintang itu tak mampu mengkonversinya menjadi gol. Babak pertama pun berakhir tanpa skor.
Pada babak kedua pemain PSIM Sugeng Efendi justru berhasil memecah kebuntuan setelah permainan berjalan sekitar tujuh menit melalui tendangan dari dalam kotak penalti hingga menghasilkan gol dan mengubah skor menjadi 1-0.
Laskar Samber Nyawa berusaha untuk menebus kekalahan selama sisa laga babak kedua. Namun hingga babak kedua berakhir, skor tetap 1-0 unggul untuk PSIM.
BACA JUGA : Jelang Derbi Mataram, Ini Harapan Anak Erick Thohir
“Hasil 1-0 jelas kami syukuri malam hari ini, tapi dari jalannya pertandingan babak pertama dan kedua memang kami lebih banyak mendapatkan tekanan, tetapi karena kemauan perjuangan pemain, kami bisa memenangkan pertandingan,” kata Pelatih PSIM Seto Nurdiyantara dalam konferensi pers secara daring usai laga.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Berita Lainnya
Berita Pilihan
Advertisement

Mulai Tahun Ini, Pemprov Papua Tak Lagi Biayai Ribuan Mahasiswa Penerima Beasiswa
Advertisement

Ingin Buka Puasa di Hotel? Ini 3 Rekomendasi Tempat di Jogja
Advertisement
Berita Populer
- Wisata Gunungkidul Bakal Sepi saat Ramadan, Pemkab: Itu Sudah Biasa
- Viral Penutupan Patung Bunda Maria di Lendah Kulonprogo karena Protes Ormas Islam
- Hasil Audit Sementara PMI Jogja Utang Rp7,2 Miliar, Plt Ketua: Masih Ditelusuri
- Sasar Pekerja Informal di Desa/Kalurahan, BP Jamsostek Andalkan Babhinkamtibmas
- Viral Patung Bunda Maria di Kulonpogo Ditutup Terpal, Ini Penjelasan Polisi
Advertisement