Advertisement
TC Persiapan Kualifikasi Piala Asia U-17 di Dalam Negeri
Ketua PSSI, Mochamad Iriawan - Harian Jogja/ Jumali
Advertisement
Harianjogja.com, SLEMAN — Pemusatan latihan (TC) timnas untuk kualifikasi Piala Asia U-17 2022 dipastikan digelar di dalam negeri.
Akan tetapi, lokasi itu bisa saja berubah, seiring dengan perkembangan waktu dan hasil diskusi internal PSSI.
Advertisement
“Sementara ini TC masih di dalam negeri. Tentunya akan kami diskusikan lagi, apakah mereka akan berangkat ke luar atau tidak. Yang jelas, mereka cukup menampilkan terbaik. Ini harapan kita untuk masa depan keemasan untuk U-19,” kata Ketua Umum PSSI Mochamad Iriawan usai pertandingan Indonesia melawan Vietnam di Stadion Maguwoharjo, Sleman, Sabtu (6/8/2022) malam.
“Jadi sekali lagi, TC sementara masih di dalam negeri,” tandas Iriawan.
Disinggung mengenai lokasi Kualifikasi Piala Asia U-17 2022, 1-9 Oktober 2022, PSSI belum memutuskan.
“Jadi, masih kami bicarakan dengan AFC,” sambung Iriawan.
Indonesia akan jadi tuan rumah Kualifikasi Piala Asia U-17 2022 di Grup B. Di mana, selain Indonesia, adaMalaysia, Uni Emirat Arab, Palestina dan Guam di grup tersebut. Hanya juara grup dan lima peringkat kedua terbaik yang bisa tampil di putaran final di Piala Asia U-17 AFC 2023, Bahrain.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Berita Lainnya
Berita Pilihan
Advertisement
Advertisement
Diawali dari Langgur, Cerita Wisata Kepulauan Kei Dimulai
Advertisement
Berita Populer
- BPPTKG Teliti Tanah Ambles di Panggang, Warga Diminta Waspada
- Angklung IKBB Srikandi Meriahkan Prambanan, Angkat Musik Tradisional
- Anggaran Bantuan Hukum Bantul Menyusut, Akses Warga Miskin Terbatas
- Puluhan Lapak Penjahit Terban Dibongkar, Trotoar Dikembalikan
- Gudang Warga Panjatan Dibobol Maling, Mesin Las Hilang
Advertisement
Advertisement




