Advertisement

Pertandingan Persahabatan Tenis Meja PUDAM vs PWI Imbang

Media Digital
Senin, 08 Agustus 2022 - 12:27 WIB
Bernadheta Dian Saraswati
Pertandingan Persahabatan Tenis Meja PUDAM vs PWI Imbang Persatuan Tenis Meja (PTM) Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) DIY berhasil menahan imbang PTM Perusahaan Umum Daerah Air Minum (PUDAM) Tirta Sembada Sleman dalam pertandingan tenis meja persahabatan, Sabtu (5/8/2022) di gedung PDAM Jalan Parasamya 18 Sleman. - Ist

Advertisement

SLEMAN--Persatuan Tenis Meja (PTM) Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) DIY berhasil menahan imbang PTM Perusahaan Umum Daerah Air Minum (PUDAM) Tirta Sembada Sleman dalam pertandingan tenis meja persahabatan, Sabtu (5/8/2022) di gedung PDAM Jalan Parasamya 18 Sleman.

PTM PUDAM Sleman diperkuat oleh Direktur Utama Dwi Nurwata dan beberapa mantan atlet sepakbola seperti Jatmiko dan Iksan Mustahid yang pernah memperkuat PSIM Jogja dan Muh Iksan yang pernah memperkuat PSS Sleman. Sementara tim PWI diperkuat wartawan dari beberapa media, seperti Jogja, Kedaulatan Rakyat, Wiradesa, Patmamedia dan lainnya.

Advertisement

Tim PWI menurunkan.pemain-pemain señior dan yunior, Mushada, Agus Susanto, Ning Rumekso, Nadi, Sigit, Sukron, Juni dan Wisnu. Sedang PTM PDAM Tirta Sembada mempercayakan pemain-pemain andalannya antara lain Dwi Nurwata, Iksan Mustahid, Firmansyah, M Iksan, Jatmiko, Rudi, Rohmad, Surahman, Supriyono dan Alfiansyah.

Menurut Dwi Nurwata, pertandingan persahabatan ini selain untuk meningkatkan silatuhrahmi juga bisa menjalin kerja sama antara PUDAM Tirta Sembada dengan PWI. "Ke depan kegiatan ini bisa ditindaklanjuti dengan kegiatan-kagiatan lain dan tanding persahabatan dengan jenis olahraga lainya," kata Dwi ketika ditemuai seusai pertandingan.

Baca juga: Dilantik, Pengurus PWI DIY 2020-2025 Teguhkan Komitmen Sinergi dengan Masyarakat

Ada 14 pertandingan yang dilangsungkan, yaitu 7 tunggal dan 7 ganda. Tim PWI lebih banyak unggul di ganda, yaitu dengan 4 kemenangan, sementara PUDAM lebih banyak menang di sektor tunggal.

Dwi Nurwata yang main sebanyak tiga kali sempat kalah di pertandingan tunggal ketika melawan Agus Susanto dari PWI. Orang nomor satu di PUDAM ini membalas dengan menang dua kali ketika bertanding ganda, yaitu ketika berpasangan dengan mustahil yang mengalahkan pasangan Ning Rumekso/Wisnu dengan skor 3-1. Di pertandingan kedua Dwi/Muh Iksan berhasil mengalahkan Agus/Juni dengan skor tipis 3-2.

Untuk pertandingan lain (PWI) disebut dahulu Ning Rumekso vs Mushahid, Mushada vs Firmansyah 0-3, Sigit Purwito vs Jatmiko 1-3, Juni vs Musyahid.3-2, Juni vs Rudi 3-1, Wisnu -Iksan 3-0.

Untuk ganda pasangan Sigit/Sukron vs M Iksan/ Firmansyah 0-3, Agus Susanto/Mushada vs Rudi/Rohman 3-0. Ning Rumekso/wisnu vs Dwi Nurwata/Mustahil 1-3, pasangan Wisnu/ Sigit vs Supiyo/Irmansyah 3-0, Agus/Juni vs Dwi Nurwata/M.Iksan 2-3, Sukron/Mushada vs Ragil/suryo 3-0. Dan pasangan Ning/ Nadi vs Mustahid/Fimansyah 0-3. 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Advertisement

Harian Jogja

Video Terbaru

Advertisement

Harian Jogja

Berita Terbaru

Advertisement

Advertisement

Harian Jogja

Advertisement

Berita Pilihan

Advertisement

alt

Dampak Serangan Israel ke Iran, Harga Minyak Melonjak

News
| Jum'at, 19 April 2024, 10:47 WIB

Advertisement

alt

Sambut Lebaran 2024, Taman Pintar Tambah Wahana Baru

Wisata
| Minggu, 07 April 2024, 22:47 WIB

Advertisement

Advertisement

Advertisement