Advertisement

Raih Satu Poin di Kandang Dewa United, Pelatih PSS Sleman Bersyukur

Jumali
Minggu, 04 September 2022 - 21:27 WIB
Jumali
Raih Satu Poin di Kandang Dewa United, Pelatih PSS Sleman Bersyukur Pertandingan antara Dewa United vs PSS Sleman - Instagram : @Dewaunitedfc

Advertisement

Harianjogja.com, TANGERANG — Pelatih PSS Sleman Seto Nurdiyantoro mengaku bersyukur atas raihan satu poin di kandang Dewa United, pada laga pekan ke delapan Liga 1 2022/2023, di Stadion Indomilk Arena, Tangerang, Minggu (4/9/2022) malam.

“Kami syukuri hasil dan raihan satu poin. Ini penting, walaupun hanya satu poin,” kata Seto usai pertandingan.

Advertisement

“Terkait jalannya pertandingan, kedua tim saling menyerang. Kami banyak peluang, Dewa juga banyak peluang. Dan, mudah-mudahan apa yang jadi kekurangan kami bisa dievaluasi dan perbaiki pelan-pelan,” terang Seto.

“Untuk hasil, satu poin ini kami persembahkan teman-teman suporter. Harapan suporter PSS tetap dukung kami,” harap Seto.

PSS Sleman sukses meraih satu poin setelah menahan imbang Dewa United tanpa gol pada laga pekan ke delapan Liga 1 2022/2023, di Stadion Indomilk Arena, Tangerang, Minggu (4/9/2022) malam.

Atas hasil ini, PSS sukses memperpanjang catatan laga away, PSS Sleman pada Liga 1 2022/2023 selalu mendapatkan poin.

Pada laga sebelumnya, melawan Persik Kediri, PSS mampu meraih 3 poin, usai mengalahkan Persik 0-2 di Stadion Brawijaya, Kediri.

Begitu juga dua laga away lainnya yang berakhir dengan hasil imbang. PSS berhasil meraih satu poin di Stadion Pakansari, Bogor usai menahan imbang RANS United dengan skor 3-3. Sedangkan di kandang Arema FC, yakni Stadion Kanjuruhan, PSS berhasil mencuri satu poin usai menahan imbang Arema FC dengan skor 0-0.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Advertisement

Harian Jogja

Video Terbaru

Advertisement

Harian Jogja

Berita Terbaru

Advertisement

Advertisement

Harian Jogja

Advertisement

Berita Pilihan

Advertisement

alt

Google Kembali Pecat Karyawan yang Protes Proyek Kerja Sama dengan Israel

News
| Jum'at, 19 April 2024, 07:57 WIB

Advertisement

alt

Sambut Lebaran 2024, Taman Pintar Tambah Wahana Baru

Wisata
| Minggu, 07 April 2024, 22:47 WIB

Advertisement

Advertisement

Advertisement