Advertisement
Dua Gol dari Tendangan Bebas Bawa PSIM Jogja Unggul 2-0 Atas Persekat di Babak Pertama

Advertisement
Harianjogja.com, BANTUL -- PSIM Jogja sementara unggul 2-0 atas Persekat Tegal pada babak pertama laga pekan kelima Grup Tengah Liga 2 2022/2023 di Stadion Sultan Agung, Bantul, Jumat (23/9/2022) sore. Dua gol PSIM Jogja dicetak melalui tendangan bebas dari Arif Satya Yudha Alkanza di menit ke-21 dan Aditya Putra Dewa menit ke-29.
Persekat langsung menekan. Peluang pertama didapatkan oleh Soni Setiawan. Beruntung tendangan dari luar kotak penalti yang dilesakkan masih melebar dari gawang PSIM Jogja.
Advertisement
Masuk menit ke-5, PSIM mulai menguasai permainan. Beberapa kali peluang didapatkan oleh Aditya Putra Dewa dan kawan-kawan. Peluang pertama didapatkan oleh Cristian Gonzales namun masih melebar dari gawang Persekat. Begitu juga dengan tendangan bebas dari Aditya Putra Dewa yang masih mudah ditangkap oleh kiper Persekat.
Menit ke-21, PSIM baru mengubah kedudukan unggul 1-0 melalui tendagan bebas dari Arif Satya Yudha Alkanza. Berawal dari pelanggaran yang dilakukan oleh Sony Setiawan terhadap Andre Agustiar, Yudha yang mengeksekusi tendangan bebas berhasil menempatkan bola di sisi kanan gawang Persekat. 1-0 untuk keunggulan PSIM Jogja.
Tertinggal donasi 1 gol, Persekat mencoba menekan. Menit ke-23, Persekat mendapatkan peluang melalui Agung Supriyanto. Beruntung tendangan dari Agung masih melebar dari gawang PSIM Jogja.
Menit ke-29, PSIM Jogja menambah keunggulan menjadi 2-0 melalui Aditya Putra Dewa. Berawal dari Yudha Alkanza yang dijatuhkan di luar kotak penalti, Aditya Putra Dewa yang mengeksekusi tendangan bebas berhasil menempatkan bola di pojok kiri gawang Persekat. Skor 2-0 untuk keunggulan PSIM Jogja.
Unggul 2-0, tidak membuat PSIM mengendurkan serangan. PSIM terus tampil menekan. Sebaliknya, keasyikan menyerang, Persekat hampir saja memperkecil ketertinggalan. Beruntung tendangan dari Yoga Pratama berhasil dihalau oleh Obet. Skor 2-0 sendiri bertahan hingga dua menit tambahan waktu babak pertama selesai.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Berita Lainnya
Berita Pilihan
Advertisement

Ekspor Batu Bara Indonesia Terendah Selama 3 tahun Terakhir, Ini Penyebabnya
Advertisement

Amerika Serikat Keluarkan Peringatan Perjalanan untuk Warganya ke Indonesia, Hati-Hati Terorisme dan Bencana Alam
Advertisement
Berita Populer
- Jadwal KA Bandara Jogja Terbaru Hari Ini, Minggu 11 Mei 2025, Naik dari Stasiun Tugu Jogja hingga YIA
- Jadwal SIM Keliling di Bantul Selama Mei 2025, Cek Lokasinya di Sini
- Jadwal Bus DAMRI di Jogja Hari Ini, Minggu 11 Mei 2025, Cek Lokasi Keberangkatannya
- Lokasi dan Jadwal SIM Keliling di Gunungkidul Selama Mei 2025
- Cuaca di Jogja Hari Ini Minggu 11 Mei Diprediksi Cerah, Saatnya Jalan-jalan
Advertisement