Advertisement
Marian Mihail Puji Kerja Keras Pemain PSS Sleman Saat Bekuk Persita 2-3

Advertisement
Harianjogja.com, TANGERANG—Pelatih PSS Sleman, Marian Mihail mengakui timnya sempat kesulitan, sebelum akhirnya meraih kemenangan 2-3 dari Persita Tangerang pada pekan ke-9 Liga 1 2023/2024 di Stadion Indomilk Arena, Tangerang, Jumat (18/8/2023) malam.
BACA JUGA: Marian Mihail Optimistis PSS Sleman Menang
Advertisement
Atas hasil ini, PSS sementara berada di posisi ketiga klasemen sementara, usai mencetak kemenangan tiga kali beruntun.
Tampil tanpa Jonathan Bustos dan Kei Sano, PSS mampu tampil apik. Pada babak pertama, PSS sudah mampu unggul dua gol lebih dulu lewat gol Jihad Ayoub di menit ke-26 dan Ricky Cawor menit ke-42. Namun kemudian Persita mampu bangkit dan sempat menyamakan kedudukan menjadi 2-2 lewat gol Ramiro Fergonzi menit ke-49 dan menit ke-64.
Kemudian PSS kembali unggul melalui gol Riki Dwi Saputro menit ke-71 dan skor 3-2 untuk keunggulan PSS bertahan hingga laga berakhir.
“Laga yang berjalan sangat sulit untuk kami. Saya memuji kerja keras para pemain. Tidak mudah mencetak tiga gol di laga tandang kali ini karena Persita main sangat cepat, rapi dan sangat keras,” kata pelatih PSS, Marian Mihail usai pertandingan.
Dia mengkui jika Persita menunjukkan keinginan kuat untuk dapat menebus hasil buruk di tiga laga beruntun sebelumnya. Kekalahan 0-1 di tiga laga beruntun sebelumnya membuat Persita berjuang keras untuk dapat memetik poin maksimal di laga lawan PSS.
“Persita memiliki ambisi untuk menang setelah sebelumnya menderita kekalahan. Ini juga membuat perjuangan makin sulit. Yang pasti saya apresiasi para pemain yang sudah bekerja keras,” tegas Marian Mihail.
Kemenangan ini membuat PSS kini mencatat 15 poin hasil dari empat kali menang, tiga kali imbang dan dua kali kalah dan ada di posisi ke-4.
Sedangkan Persita berada di peringkat ke-13 dengan nilai 10 hasil dari tiga kali menang, sekali imbang dan lima kali kalah. Bahkan Pendekar Cisadane harus menelan empat kekalahan beruntun.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Berita Lainnya
Berita Pilihan
Advertisement

Ketentuan Pansel DK LPS Dinilai Tak Selaras dengan UU, Berpotensi Menimbulkan Masalah Hukum
Advertisement

Begini Cara Masuk Gratis ke Candi Borobudur, Prambanan dan Ratu Boko Khusus Bulan Juli 2025
Advertisement
Berita Populer
- Rencana Terminal Giwangan Jogja jadi Parkir Bus Wisata, Begini Tanggapan dari UPT
- Tampil Gemilang Musim Lalu, PSS Sleman Boyong Kiper Muda Muhammad Fahri dari Malut United
- Wujudkan Wisata Inklusif, Dispar Kulonprogo Menggandeng Penyandang Disabilitas
- Dulu Dijual Rp40.000 per Ekor, Kini Harga Benur di Gunungkidul Hanya Rp2.000 per Ekor
- Cerita Paduan Suara Mahasiswa UAJY Ngamen di Alun-Alun Selatan Jogja, Disawer Wapres Gibran Rp15 Juta, Nggak Nyangka!
Advertisement
Advertisement