Advertisement
Madura United Masih Pimpin Klasemen Hingga Pekan ke-9
Madura United vs Persis Solo - Instagram: @Persisofficial
Advertisement
Harianjogja.com, BEKASI—Madura United memimpin klasemen sementara hingga pekan ke-9 Liga 1 2023/2024. Tim berjuluk Sape Kerab itu telah mengumpulkan 19 poin dari 6 kali menang, 1 seri dan 2 kalah.
BACA JUGA: Madura United Perpanjang Kontrak Hugo Gomes
Advertisement
Sementara di peringkat kedua, ada Barito Putera dengan 17 poin, dari 5 menang, 2 seri dan 2 kalah. Pada peringkat ketiga ada Borneo FC dengan 16 poin dari 4 menang, 4 draw dan sekali kalah.
Kesuksesan dari Madura United memimpin klasemen sementara hingga pekan ke-9 Liga 1 2023/2024 tidak lepas dari penampilan apik Fransisco Rivera. Bahkan penampilan Rivera dipuji oleh sang pelatih asal Brasil Mauricio Souza.
Juru taktik Madura United FC itu mengatakan, Rivera tidak sebatas main bagus saat bantu tim mengalahkan Persikabo 1973 dengan skor 3-0 di Stadion Wibawa Mukti, Bekasi, Sabtu (19/8/2023). Namun membantu tim sejak pekan pertama hingga sekarang.
Pemain asal Meksiko itu tidak hanya berkontribusi besar terhadap permainan tim. Tapi, dia mencatatkan brace buah assist dari Malik Risaldi dan Bayu Gatra Sanggiawan.
Tambahan dua gol itu membuat pemain berusia 28 tahun tersebut telah mengoleksi empat gol atau hanya tertinggal satu gol dari rekan setimnya Junior Brandao, yang telah mengemas lima gol.
"Kalian lihat sendiri. Dia pemain yang bagus. Dia punya banyak cara untuk main, punya passing bagus. Dia paling bagus dan dia datang ke dalam kotak penalti lawan untuk mencetak gol," kata Mauricio Souza usai pertandingan.
Kendati begitu, Mauricio Souza tidak menutup mata atas peran penting anak asuhnya yang lain. Dia menuturkan, kontribusi gol Rivera merupakan hasil kerja sama tim.
"Tapi saya lihat kolektivitas semua pemain dan satu tim bantu dia. Semua yang dia bisa, dikeluarkan kemampuan dengan kolektif bersama rekan setimnya," tambahnya.
Rivera senang bisa mencatatkan brace pertamanya di Liga 1 2023/24. Dia berharap, sepasang golnya bisa meningkatkan performanya ke depan.
"Saya tidak boleh puas. Saya harus terus berkembang dan bantu tim bersama teman-teman," ucap Rivera.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Berita Lainnya
Berita Pilihan
Advertisement
Advertisement
Wisata DEB Balkondes Karangrejo Borobudur Ditawarkan ke Eropa
Advertisement
Berita Populer
- Pemakaman PB XIII: Abdi Dalem Gelar Ritual Bedah Bumi di Pajimatan
- Jadwal Bus Sinar Jaya Malioboro ke Parangtritis Selasa 4 November 2025
- Jadwal DAMRI Selasa 4 November 2025, Bandara YIA ke Jogja
- Tol Jogja-Solo: Pemindahan Makam Terdampak di Mlati Diawali Selamatan
- Padat Karya Jadi Wujud Pembangunan Berkeadilan
Advertisement
Advertisement




