Advertisement
Liga 2 Akhir Pekan Ini, Perserang vs PSIM: Kas Hartadi Gantikan Rakic dengan Striker Lokal
Advertisement
Harianjogja.com, JOGJA—Laga lanjutan Liga 2 2023/2024 mempertemukan Perserang Serang vs PSIM Jogja di Stadion Maulana Yusuf, Serang, Minggu (24/9) pukul 15.00 WIB.
Jelang laga tersebut , Laskar Mataram masih menjalani latihan persiapan untuk taktik bertahan dan juga lini serang. Diharapkan penyelesaian akhir bomber mereka jadi lebih tajam di pertandingan.
Advertisement
Eks penyerang Bali United, Sukarja diperkirakan menjadi pilihan Kas sejak menit pertama menyusul melempemnya penampilan Rakic.
Kas juga menambahkan bahwa dirinya mesti memutar otak untuk memilih pemain yang akan diturunkan lantaran jelang laga ada beberapa pemain yang mengalami cedera ringan. "Ini ada beberapa pemain yang cedera juga, padahal kita baru latihan pagi ini. Mudah-mudahan besok sudah membaik karena tidak cedera berat. Karena dari segi tanahnya lebih kering,” ujar dia.
BACA JUGA: PSIM vs Perserang Serang, Andreas Esswein Bakal Diparkir karena Cedera Hamstring
Targetnya di laga nanti tetap sama, Laskar Mataram diharapkan bisa mencuri poin demi keluar dari zona playoff degradasi. Raihan poin di kandang lawan tentu jadi tambahan mental positif bagi pemain dan jajaran pelatih setelah di laga sebelumnya mereka diproses suporter lantaran hasil imbang kontra PSKC Cimahi.
Diberitakan sebelumnya, skuad PSIM Jogja mengaku tengah berupaya untuk beradaptasi dengan cuaca yang cukup panas saat menjalani laga tandang perdananya melawan Perserang Serang.
Total ada 25 pemain yang dibawa oleh juru taktik asal Solo tersebut untuk melawan Laskar Sangkuriang, minus gelandang asing mereka Andreas Esswein yang masih berkutat dengan cedera hamstring jelang laga melawan PSKC Cimahi lalu. Sementara Aleksandar Rakic tetap dibawa dan diharapkan bisa menjadi supersub di laga nanti.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Berita Lainnya
Berita Pilihan
Advertisement
Advertisement

Jembatan Kaca Seruni Point Perkuat Daya Tarik Wisata di Kawasan Bromo
Advertisement
Berita Populer
- 3 OPD Kulonprogo Masih Dijabat Plt, Sekda: Belum Mendapat Arahan Pak Bupati
- Pemkab Gunungkidul Targetkan Penurunan Kemiskinan 0,34 Persen di Tahun Ini
- Puluhan Pelajar di Kulonprogo Dilatih Jadi Konten Kreator
- Pelaku Mafia Tanah Mbah Tupon dan Bryan Bantul Ternyata Bayar BPHTB ke Pemkab, Ini Cara Hitung Besaran BPHTB
- Kisah Pelatih Sajuri Syahid: Pernah Gadaikan SK PNS Demi Persiba Bantul, Kini Fokus Mengajar di SMAN 1 Sewon
Advertisement