Advertisement
Ungguli Neymar dan Messi, Striker Timnas Indonesia Dimas Drajat Top Skor Sementara Kualifikasi Piala Dunia 2026

Advertisement
Harianjogja.com, JOGJA—Striker Timnas Indonesia Dimas Drajat saat ini berada di posisi top skor sementara kualifikasi Piala Dunia 2026 yang baru memainkan beberapa pertandingan.
Zona Amerika Latin baru memainkan tiga pertandingan, adapun zona Asia baru memulai satu pertandingan pada Kamis (12/10/2023).
Advertisement
Torehan top skor sementara Dimas Drajat itu berkat permainan Timas Indonesia melawan Brunei Darussalam dengan skor 6-0. Skuad asuhan Shin Tae-yong menang telak tanpa balas dalam laga tersebut.
BACA JUGA : Indonesia Vs Brunei 6-0, Dimas Drajat Cetak Hattrick, Merah Putih Pesta Gol
Adapun Dimas Drajat mengemas tiga gol dan Ramadan Sananta dua gol. Hasil ini menempatkan sementara Dimas Drajat menjadi top skor sementara. Mengalahkan bintang Brazil Neymar dan Rodygo yang sama-sama baru mencetak dua gol dan bintang Argentina Leonel Messi baru mengemas satu gol. Posisi Neymar dan Rodygo sama dengan Ramadan Sananta yang juga mengemas dua gol.
Ketua Umum PSSI, Erick Thohir menyambut baik kemenangan besar skuat Garuda yang tampil di depan pendukung sendiri. Karena sejauh ini lini depan sering jadi menjadi kendala tim asuhan Shin Tae-yong. Di sisi pertahanan Indonesia sejauh ini cukup tangguh.
BACA JUGA : Jokowi Sebut Kemenangan Timnas Indonesia Atas Brunei Jadi Modal Bagus
"Kemenangan besar ini patut disyukuri. Apalagi ada striker kita mampu mencetak hattrick dan menempati top skor sementara kualifikasi Piala Dunia 2026. Semoga ke depannya para penyerang kita tetap konsisten, dan menambah terus catatan gol ke gawang lawan, siapapun itu yang menjadi lawannya," ujar Erick dikutip lama pssi.org.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Berita Lainnya
Berita Pilihan
Advertisement

BPOM Temukan 181 Kosmetik Berbahaya, Pengguna Bisa Alami Iritasi hingga Kesehatan Janin pada Ibu Hamil
Advertisement

Cari Tempat Seru untuk Berkemah? Ini Rekomendasi Spot Camping di Gunungkidul
Advertisement
Berita Populer
- Cuaca Hari Ini, Gunungkidul Diguyur Hujan Ringan dari Pagi hingga Malam
- Jadwal KRL Jogja Solo 8 Desember 2023 dari Stasiun Lempuyangan
- Jadwal KRL Solo Jogja Hari Ini, Jumat 8 Desember 2023
- Jadwal Kereta Bandara YIA, Jumat 8 Desember 2023
- Jadwal KA Bandara YIA Xpress dari Stasiun Tugu, Tiket Rp50 Ribu
Advertisement
Advertisement