Final Futsal Piala AFF, Indonesia Vs Vietnam Digelar Besok, Saatnya Ulang Memori Indah 2010
Advertisement
Harianjogja.com, JAKARTA—Laga Final Piala AFF Futsal 2024 mempertandingkan antara Timnas Futsal Indonesia vs Vietnam di Nakhon Ratchasima, Minggu (10/11/2024) petang.
Pelatih Timnas Indonesia Hector Souto menegaskan pentingnya menjaga fokus saat bersua Vietnam pada laga final ASEAN Futsal Championship 2024. Indonesia melaju ke partai final setelah mempermalukan tim tuan rumah Thailand dengan skor 5-1 di semifinal, sedangkan Vietnam melangkah ke laga puncak setelah menang dramatis 5-4 atas Australia.
Advertisement
Sebanyak lima gol Indonesia dicetak oleh Evan Soumilena (8'), Brian Ick (22', 27'), Rio Pangestu (33'), dan Firman Ardiansyah (37'). "Tinggal satu langkah lagi untuk menyelesaikan misi kami. Semua harus bermain dengan fokus tinggi dan daya juang maksimal karena kami bermain untuk seluruh pemain, klub, pelatih, dan seluruh pencinta futsal di Indonesia," kata Souto, melalui keterangan resmi, Jumat (8/11/2024).
Selain melangkah ke final, kemenangan atas Thailand membuat Indonesia memutus dominasi Negeri Gajah Putih di Piala AFF Futsal dengan selalu juara dalam sembilan edisi terakhir atau sebanyak 16 kali secara keseluruhan dalam 17 edisi yang sudah digelar.
Indonesia tinggal selangkah lagi mengulangi prestasinya pada 2010 saat menjadi juara Piala AFF Futsal. Saat itu, Indonesia menang di final setelah membantai Malaysia dengan skor 5-0.
Timnas Indonesia lolos ke final setelah di fase semifinal menang telak atas Thailand dengan skor 5-1 di Nakhon Ratchasima, Thailand, Jumat.
Sementara itu, Ketua Umum Federasi Futsal Indonesia (FFI) Michael Victor Sianipar memberikan apresiasi tinggi terhadap perjuangan timnas futsal Indonesia.
Menurut dia, kemenangan ini adalah gambaran bahwa timnas futsal Indonesia sudah naik kelas. "Kita punya pelatih yang tepat, yang luar biasa, dan para pemain yang tangguh. Ini belum final, kami harus tetap memastikan fokus dan menjaga energi serta semangat sampai final nanti. Harapan kami, kami mau bawa Piala AFF ke Indonesia," kata Michael Victor Sianipar.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Berita Lainnya
Berita Pilihan
Advertisement
Semangat Hari Sumpah Pemuda, Energi PLN untuk Dukung UMKM Desa Mukiran
Advertisement
Advertisement
Berita Populer
- KPU Bantul Klaim Semua Logistik Pilkada 2024 Sudah Siap
- Diamputasi karena Kanker Tulang, Atlet Angkat Beban Asal Kraton Dapat Bantuan Kaki Palsu
- Bantu Masyarakat, Mahasiswa Diberi Peluang Bergabung di Program Pertamina Foundation
- Puluhan Difabel Pendukung Harda Kiswaya-Danang Maharsa Antusias Nobar Debat Pilkada Sleman 2024
- 98 Sapi Terjamin Asuransi, Ternak Mati Dapat Klaim Rp10 Juta
Advertisement
Advertisement