Advertisement
Liga Inggris Dini Hari Nanti, Arsenal Vs Man. United, Ini Perkiraan Susunan Pemain
Advertisement
Harianjogja.com, JAKARTA—Pelatih Arsenal, Mikel Arteta meminta para suporter memberikan energi lebih ke Arsenal saat menghadapi Manchester United (MU) di Stadion Emirates, dalam lanjutan Liga Inggris, Kamis (5/12/2024) dini hari WIB. Pertandingan Arsenal melawan Manchester United merupakan laga ke-500 di stadion itu.
"Itulah yang kami butuhkan. Energi luar biasa yang merasuk dalam pertandingan. Tim akan merespons hal itu di lapangan," ujar Arteta dalam laman web Arsenal di Jakarta, Rabu (4/12/2024).
Advertisement
Arteta menegaskan, dukungan suporter berpengaruh besar terhadap pertandingan tersebut. Arsenal membutuhkan tiga poin untuk terus menjadi pesaing kuat dalam memperebutkan gelar juara Liga Inggris musim 2024-2025.
Arsenal juga ingin menjaga momentum setelah mencatatkan tiga kemenangan beruntun dalam semua kompetisi sebelum bersua MU.
Arteta mengaku tidak sabar merasakan atmosfer laga ke-500 Arsenal di Stadion Emirates. Sebagai pemain, dia sudah 75 kali memperkuat Arsenal di stadion tersebut pada periode 2011-2016.
Kemudian, ketika sudah menjadi pelatih, dia memimpin Arsenal melewati 120 laga di Stadion Emirates sejak 2019.
BACA JUGA: Hasil Arsenal vs Nottm Forest Liga Inggris: Skor 3-0, The Gunners Menang Telak
Menurut Arteta, suasana pertandingan saat menjadi pelatih sangat berbeda dengan ketika bermain di lapangan. "Terasa berbeda ketika saya di lapangan dibandingkan di pinggir lapangan. Yang pasti, kami sudah berpengalaman dengan atmosfer di kandang, yang dapat membuat perbedaan besar di pertandingan," kata pelatih asal Spanyol itu.
Bagi Arteta, bermain di kandang selalu terasa luar biasa, terutama di bawah dukungan suporter Arsenal.
Para pendukung, dia menambahkan, memberikan sokongan luar biasa untuk Arsenal. Arsenal saat ini menduduki posisi kedua klasemen Liga Inggris dengan 25 poin dari 13 laga. Mereka tertinggal sembilan poin dari pemuncak klasemen Liverpool. Sementara MU, yang belum terkalahkan pada tujuh pertandingan sebelumnya, bertengger pada peringkat kesembilan dengan 19 poin dari 13 pertandingan.
Perkiraan Susunan Pemain Arsenal vs Man. United:
Arsenal:
Raya; Timber, Saliba, Kiwior, Calafiori; Odegaard, Jorginho, Rice; Saka, Havertz, Martinelli
Manchester United:
Onana; Mazraoui, De Ligt, Maguire; Diallo, Casemiro, Ugarte, Dalot; Zirkzee, Fernandes; Hojlund
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber : JIBI/Bisnis.com
Berita Lainnya
Berita Pilihan
Advertisement
Pembelian LNG Pertamina Bermasalah, KPK Telusuri Dugaan Korupsi
Advertisement
Mengenal Republik Palau, Negara Kepulauan di Dekat Indonesia yang Jarang Disebut
Advertisement
Berita Populer
- Keluarga Mary Jane Diperkirakan Berkunjung ke Gunungkidul Sebelum Hari Raya Natal 2024
- Temuan Mayat di Lantai 2 Ruko Caturtunggal: Polisi Tangkap 4 Terduga Pelaku
- Jeff Smith dan Aisyah Aqilah Bagikan Tantangan Perankan Karakter Unik di Drama Aku Tak Membenci Hujan
- Lantai 3 Parkir ABA Malioboro Ditutup, Kerap Jadi Tempat Indehoi Para Muda Mudi
- Insinerator Pemusnah Sampah Akan Dioperasikan di 2 Lokasi pada Januari 2025
Advertisement
Advertisement