Skor Persija Jakarta vs PSS Sleman Babak Pertama, 0-1
Advertisement
Harianjogja.com, SLEMAN—Pemain PSS Sleman berhasil mencetak gol saat berlaga melawan Persija Jakarta di Jakarta Internasional Stadium (JIS), Sabtu (21/12/2024). Gol dilesakkan pada menit ke empat belas oleh Gustavo Tocantins.
Keunggulan ini menguatkan nyali PSS Sleman bertandang ke kandang lawan. Dalam pertandingan kali ini, Pelatih Kepala PSS Sleman, Mazola Junior menurunkan sebelas pemain pertamanya yang tak jauh beda kala menang saat berhadapan dengan Laskar Mahesa Jenar.
Advertisement
Nyaris tak tergantikan, Mazola memainkan Alan Bernardon di bawah mistar gawang Super Elja. Sementara paket empat palang pintu pertahanan, Mazola memilih Fachruddin Aryanto, Cleberson, Ofosu Ayeh dan Abduh Lestaluhu sebagai starter dalam laga kontra Persija. Perubahan ditampilkan di sini, di mana Phil jadi starter menempati posisi yang dimainkan Achmad Figo di laga sebelumnya.
BACA JUGA: Berduel Malam Ini, Berikut Susunan Pemain Persija vs PSS Sleman
Di lini tengah, Mazola memilih kombinasi Paulo Sitanggang, Betinho dan Kevin Gomes sebagai starter. Di lini ini juga terjadi perubahan di mana dalam laga sebelumnya Mazola lebih memilih memainkan Chang Jin Moon sebagai starter.
Terakhir di lini depan Mazola memasang dua pencetak gol di laga sebelumnya yakni Nicolao Cardoso di sayap kiri dan Gustavo Tocantins di posisi striker. Pemain muda Dominikus Dion akan menambah daya gedor PSS Sleman di posisi sayap kanan.
Menjelang laga, Pelatih Kepala PSS Sleman, Mazola Junior mengaku waktu yang mepet membuat timnya minim persiapan. Persiapan lebih banyak dilakukan pada analisa video maupun meeting tim.
"Jadi benar-benar tidak ada persiapannya, terlalu sempit waktunya. Kami coba persiapan pemain di hari Rabu, kami kemarin berangkat ke Jakarta naik kereta api kesini. Hari ini kami bikin waktu untuk pemain enjoy dan bisa ada gerakan sedikit. Persiapan kami itu lebih banyak di video dan di meeting dan kami istirahat," kata Mazola, Jumat (20/12/2024) malam.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Berita Lainnya
Berita Pilihan
Advertisement
Advertisement
Mulai 1 Januari 2025 Semua Jalur Pendakian Gunung Rinjani Ditutup
Advertisement
Berita Populer
- Jadwal KRL Solo Jogja Hari Ini, Sabtu 21 Desember 2024, Berangkat dari Stasiun Palur, Jebres dan Solo Balapan
- Jadwal KA Bandara YIA Kulonprogo-Stasiun Tugu Jogja, Sabtu 21 Desember 2024
- Jadwal DAMRI ke Malioboro, Pantai Parangtritis, Pantai Baron, Candi Prambanan dan Borobudur Magelang
- Prakiraan Cuaca di Jogja Sabtu 21 Desember 2024, BMKG: Potensi Hujan Terjadi di Seluruh DIY
- Jadwal Perpanjangan SIM di Gunungkidul Khusus Sabtu Ini, 21 Desember 2024
Advertisement
Advertisement