Advertisement
Jelang Piala Asia 2025, Timnas Futsal Putri Indonesia Jalani TC di Jogja

Advertisement
Harianjogja.com, JOGJA—Timnas Futsal Putri Indonesia resmi menggelar pemusatan latihan (TC) di Jogja untuk persiapan menuju putaran final Piala Asia Futsal Putri 2025 di China.
Pelatih kepala Timnas Futsal Putri Luis Estrella dalam keterangannya, mengatakan TC berlangsung selama satu bulan penuh, dimulai sejak 7 April.
Advertisement
"Kami menjalani persiapan yang intensif, menyeluruh, dan terstruktur," ujar dia, Rabu (9/4/2025).
BACA JUGA: Gulung India 6-0, Timnas Putri Indonesia Raih Tiket Piala Asia 2025
Luis optimistis skuad Garuda Pertiwi Futsal mampu bersaing dan meraih hasil terbaik di ajang tersebut.
"Dengan komitmen dan kerja keras, saya yakin tim ini bisa tampil maksimal di putaran final nanti," ujarnya.
Selama pemusatan latihan, para pemain akan difokuskan pada strategi permainan, peningkatan kondisi fisik, serta penguatan aspek teknikal dan taktik.
Selain itu, Timnas Futsal Putri juga dijadwalkan melakoni laga uji coba internasional menghadapi tim-tim peserta lain yang akan tampil di Piala Asia Futsal Putri AFC 2025.
Kapten Timnas Futsal Putri Novita Murni menyebut seluruh pemain berada dalam kondisi prima dan siap menjalani program latihan.
"Alhamdulillah, seluruh pemain dalam kondisi prima dan sangat fokus menjalani latihan. Kami mengikuti arahan tim pelatih dengan semangat tinggi karena semua ingin membawa pulang hasil terbaik untuk Indonesia," katanya.
Dengan semangat yang tinggi, dukungan penuh dari federasi, serta program persiapan yang matang, menurut dia, Timnas Futsal Putri optimistis menatap tantangan besar di Piala Asia Futsal Putri 2025.
Piala Asia Futsal Putri 2025 akan berlangsung di China pada 6-17 Mei. Turnamen ini akan menjadi kualifikasi menuju Piala Dunia Futsal Wanita 2025 yang dimainkan di Filipina pada 21 November sampai 7 Desember.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber : Antara
Berita Lainnya
Berita Pilihan
Advertisement

Januari-Awal April 2025, KSPN Catat Ada 23.000 Pekerja Kena PHK
Advertisement
Advertisement
Berita Populer
- Pemda Siapkan Raperda Pengelolaan Ekosistem Karst di DIY, Ini Tujuannya
- Sempat Kehabisan Stok, Disdukcapil Bantul Kini Sediakan 2.000 Blangko e-KTP
- Rakerwil IPHI DIY 2025 Siap Digelar, Sleman Jadi Tuan Rumah
- Menteri P2MI Puji Model Pemberdayaan Mantan Pekerja Migran Indonesia di Godean Sleman
- Pemkab Gunungkidul Pastikan Seluruh Kalurahan Telah Mencairkan Dana Desa Termin Pertama 2025
Advertisement