Advertisement
Tiga Pemain Timnas Indonesia Ini Sukses Raih Gelar Bersama Klubnya
Jersey baru Timnas Indonesia. - Instagram @erspo.official
Advertisement
Harianjogja.com, JOGJA—Tiga pemain Timnas Indonesia yang bermain diluar negeri baru saja meraih gelar bersama dengan klubnya. Ketiga pemain tersebut adalah Jordi Amat, Kevin Diks, dan Dean James.
1. Jordi Amat
Advertisement
Bek senior Timnas Indonesia, Jordi Amat telah membawa timnya Johor Darul Ta'zim (JDT) di Malaysia meraih tiga juara sekaligus pada musim 2024/2025. Tidak hanya menjuarai Liga Super Malaysia, Jordi Amat juga membawa JDT meraih Piala Malaysia, dan Piala Liga Malaysia.
2. Dean James
Dean James berhasil mengantar timnya Go Ahead Eagles berlaga di Liga Europa musim depan, setelah Go Ahead Eagles keluar sebagai juara KNVB Beker, usai menang adu penalti atas AZ Alkmaar, 21 April lalu.
3. Kevin Diks
Kevin Dicks menutup musim terakhirnya dengan FC Copenhagen dengan manis. Ia mempersembahkan mempersembahkan gelar Liga Denmark 2024/2025. Bahkan, Kevin Diks tampil di laga terakhir dan mencetak satu gol dalam kemenangan 3-0 atas Nordsjaelland, Minggu (25/5/2025).
Timnas Indonesia sendiri mulai menjalani TC di Bali 26-31 Mei di Bali United Training Center, Gianyar, Bali. TC ini penting sebagai persiapan Timnas Indonesia menghadapi China pada 5 Juni 2025 dan Jepang pada 10 Juni 2025 pada lanjutan kualifikai Piala Dunia.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Berita Lainnya
Berita Pilihan
Advertisement
Purbaya: Presiden Prabowo Berhasil Pulihkan Optimisme Publik
Advertisement
Desa Wisata Adat Osing Kemiren Banyuwangi Masuk Jaringan Terbaik Dunia
Advertisement
Berita Populer
Advertisement
Advertisement



