Advertisement

Final Piala Super Spanyol: Mbappe Belum Pasti Starter Lawan Barca

Abdul Hamied Razak
Minggu, 11 Januari 2026 - 04:37 WIB
Abdul Hamied Razak
Final Piala Super Spanyol: Mbappe Belum Pasti Starter Lawan Barca Kylian Mbappe. - Instagram

Advertisement

Harianjogja.com, JAKARTA—Real Madrid masih berhati-hati menentukan peluang Kylian Mbappe tampil pada final Piala Super Spanyol 2026 melawan Barcelona di Jeddah, Arab Saudi, Senin (12/1/2026) dini hari WIB. Pelatih Xabi Alonso menegaskan keputusan soal menit bermain sang bintang tak boleh gegabah.

“Kami harus mempertimbangkan waktu, pertaruhan, dan tanggung jawab atas setiap keputusan. Semuanya harus diukur berdasarkan risiko yang dapat dikendalikan,” ujar Alonso, dikutip dari laman resmi klub, Sabtu.

Advertisement

Alonso menegaskan Madrid tak akan mengambil langkah "kamikaze" dengan memaksakan Mbappe bila kondisi belum benar-benar aman. Ia memastikan keputusan final baru diambil setelah mendapat lampu hijau dari tim medis dan pemain sendiri.

“Sejauh ini Mbappe merasa baik. Dia sudah berlatih bersama kami. Namun, apakah bermain sejak awal atau dari bangku cadangan, itu baru kami putuskan nanti,” jelasnya.

Real Madrid sebelumnya mengumumkan bahwa Mbappe mengalami cedera lutut pada awal Januari 2026. Penyerang 27 tahun itu merupakan mesin gol utama Los Blancos musim ini, dengan torehan 29 gol di semua kompetisi, termasuk 18 gol dari 18 laga Liga Spanyol.

Absennya Mbappe terasa ketika Madrid menundukkan Atletico Madrid 2–1 pada semifinal Piala Super Spanyol, Jumat (9/1) dini hari. Namun, sang pemain langsung terbang ke Jeddah setelah laga tersebut dan bergabung dengan tim.

Kehadiran Mbappe disambut positif oleh Alonso. Sang pelatih ingin trofi Piala Super Spanyol 2026 menjadi hadiah bagi para Madridista.

“Memenangi trofi itu akan menjadi kebahagiaan yang layak dibagikan untuk semua orang, untuk setiap Madridista,” kata Alonso.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Advertisement

Harian Jogja

Video Terbaru

Berita Lainnya

Advertisement

Harian Jogja

Berita Pilihan

Advertisement

BPBD Lumajang Waspadai Letusan Sekunder Semeru Saat Hujan

BPBD Lumajang Waspadai Letusan Sekunder Semeru Saat Hujan

News
| Minggu, 11 Januari 2026, 22:27 WIB

Advertisement

Malaysia Perkenalkan Panda Raksasa Baru Chen Xing dan Xiao Yue

Malaysia Perkenalkan Panda Raksasa Baru Chen Xing dan Xiao Yue

Wisata
| Minggu, 11 Januari 2026, 15:47 WIB

Advertisement

Advertisement

Advertisement