Advertisement

MASA DEPAN TIMNAS : Korsel Tak Tergesa-gesa Tunjuk Pelatih Baru

Redaksi Solopos
Selasa, 22 Juli 2014 - 14:35 WIB
Jumali
 MASA DEPAN TIMNAS : Korsel Tak Tergesa-gesa Tunjuk Pelatih Baru

Advertisement

 

[caption id="attachment_521183" align="alignleft" width="370"]http://images.harianjogja.com/2014/07/254313_timnas-korea-selatan-berpose-jelang-laga-kontra-tunisia_663_382.jpg">Timnas Korea Selatan/Reutershttp://images.harianjogja.com/2014/07/254313_timnas-korea-selatan-berpose-jelang-laga-kontra-tunisia_663_382-370x213.jpg" width="370" height="213" /> Timnas Korea Selatan/Reuters[/caption]

Advertisement

Harianjogja.com, SEOUL- Asosiasi Sepak Bola Korea Selatan (Korsel) berharap dapat menunjuk ketua teknik yang baru pada pekan ini, langkah pertama mereka pada perombakan yang akan berakhir pada penunjukan pelatih kepala yang baru setelah penampilan mengecewakan mereka pada Piala Dunia di Brasil.

Mantan kapten Hong Myung Bo mengundurkan diri sebagai pelatih setelah Korsel hanya mampu mendulang satu angka ketika mereka tersingkir pada fase grup di Brasil, menyusul kekalahan dari Belgia dan Aljazair, di mana ketua teknik Hwang Bo Kwan menyusulnya meletakkan jabatan.

Asosiasi Sepak Bola Korsel (KFA) melakukan pertemuan pada Senin dengan pembahasan mengenai pengganti Hwangbo sebagai prioritas utama, disusul restrukturisasi komite teknik dan penyertaan mantan pelatih-pelatih timnas terhadap hal itu sebelum mereka menunjuk pelatih baru.

"Konsensus pada pertemuan hari ini adalah bahwa kami tidak boleh tergesa-gesa untuk memilih pelatih kepala yang baru," kata ofisial KFA Lee Haee Doo seperti dikutip kantor berita Yonhap News pada Selasa (22/7/2014).

"Saya paham bahwa ini terlihat seperti kami mengambil terlalu banyak waktu, namun kami semua setuju bahwa kami harus lebih berhati-hati." Mantan pemain dan pelatih kepala Celtic Neil Lennon telah dikait-kaitkan dengan peran itu, serta mantan pemain internasional Kroasia Robert Prosinecki.

Lennon yang berasal dari Irlandia Utara pernah melatih pemain internasional Korsel Ki Sung Yueng dan Cha Du Ri saat mereka tergabung di Skotlandia.

Korsel akan memainkan pertandingan persahabatan melawan Venezuela dan Uruguay pada September, di mana Piala Asia di Australia akan dilangsungkan pada Januari.

(JIBI/Antara/Reuters)

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Advertisement

Harian Jogja

Berita Terkait

Video Terbaru

Advertisement

Harian Jogja

Berita Pilihan

Advertisement

alt

4 Anak di Jagakarsa Ditemukan Tewas di Kamar, Pelaku Diduga Orang Tua Kandung

News
| Rabu, 06 Desember 2023, 21:57 WIB

Advertisement

alt

Wisata Bangkok, Menikmati Senja di Sungai Chao Phraya

Wisata
| Jum'at, 01 Desember 2023, 21:57 WIB

Advertisement

Advertisement

Advertisement