Advertisement

SEMIFINAL ISL 2014 : PERSIPURA VS PBR : Menit 40, Ketat di Lini Tengah, Skor 0-0

Jumali
Selasa, 04 November 2014 - 17:10 WIB
Jumali
SEMIFINAL ISL 2014 : PERSIPURA VS PBR : Menit 40, Ketat di Lini Tengah, Skor 0-0 Ilustrasi (JIBI/Harian Jogja - Dok)

Advertisement

Harianjogja.com, PALEMBANG -- Persipura Jayapura sementara berbagi angka 0-0 dari Pelita Bandung Raya (PBR) hingga menit 40 babak pertama babak semifinal ISL 2014 di Stadion Jakabaring, Palembang, Selasa (4/11/2014) sore.

Sejak awal babak pertama, PBR langsung menekan di awal laga ini, dua kali penetrasi berhasil dilakukan melalui Kim Kurniawan namun berhasil dipatahkan oleh Gerrard Pangkali. PBR membuka peluang melalui sepak pojok Musafri yang melepaskan umpan silang dari sisi kanan dimentahkan Fakdawer pada menit 5.

Advertisement

Peluang kedua PBR melalui David Laly pada menit 10 menerima umpan dari Bambang Pamungkas juga gagal mengubah kedudukan. Begitu juga pada menit 26, ketika PBR melakukan serangan balik cepat membuat mantan pemain Persija tersebut cukup bebas di kotak penalti lawan, sayang eksekusinya dimentahkan Dede.

Sementara Persipura yang lebih banyak mengikuti tempo permainan PBR, baru bisa mengimbangi permainan mulai menit 16. Tercatat tiga peluang manis tercipta dari Ian Kabes dan Robertino. Tembakan kaki kanan Robertino yang dilepaskan dari luar kotak penalti lawan, pada menit 17 masih lemah.

Sedangkan eksekusi tendangan bebas dilepaskan Ian Kabes belum menemui sasaran setelah menyamping tipis dari gawang PBR pada menit 21. Begitu juga peluang yang dimiliki oleh Boaz Salosa pada menit 35, sayangnya sepakan jarak dekat sang bomber tidak dipatahkan secara gemilang oleh Deniss.

PERSIPURA : Dede; Beroperay, Bio, Fakdawer, Tinus; Wanggai, Lim, Pangkali, Robertino, Ian Kabes; Boaz.

PBR : Romanovs; Wildansyah, Hermawan, Nova, Dias; Pellu, Kim Kurniawan, Iman, Laly; Musafri, Bepe.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Advertisement

Harian Jogja

Berita Terkait

Video Terbaru

Berita Lainnya

Advertisement

Harian Jogja

Berita Terbaru

Advertisement

Advertisement

Harian Jogja

Advertisement

Berita Pilihan

Advertisement

alt

Sempat Rusak Akibat Gempa Magnitudo 5,0, Kini Masjid Al-Hidayah Bandung Jadi Ramah Gempa

News
| Minggu, 11 Mei 2025, 16:37 WIB

Advertisement

alt

Amerika Serikat Keluarkan Peringatan Perjalanan untuk Warganya ke Indonesia, Hati-Hati Terorisme dan Bencana Alam

Wisata
| Sabtu, 10 Mei 2025, 20:57 WIB

Advertisement

Advertisement

Advertisement