Advertisement
Valentino Rossi Diyakini Akan Pensiun Setelah Usianya 46 Tahun

Advertisement
Harianjogja.com, JOGJA – Legenda MotoGP, Valentino Rossi, diyakini bisa membalap hingga usia 46 tahun. Rossi akan berulang tahun ke-40 pada Sabtu (16/2/2019) nanti.
Ayah Rossi, Graziano Rossi, yang juga pembalap Grand Prix pada 1970-an dan 1980-an, yakin anaknya masih memiliki memiliki beberapa tahun yang bagus di sirkuit.
Advertisement
Dia bahkan menyebut Rossi bisa membalap hingga usia 46. Pembalap berjuluk The Doctor itu menggunakan nomor 46 di motornya sepanjang karier balapannya dan pensiun di usia 46 tahun akan menjadi penutup karier yang sangat ikonik.
Rossi akan kembali membalap bersama Yamaha di MotoGP musim 2019. "Tidak seperti orang lain, dia seakan mampu menghentikan efek dari waktu. Seperti 10 tahun lalu, saat ini dia berada di kondisi terbaiknya," kata Graziano kepada Corriere Della Sera sebagaimana dikutip dari situs resmi MotoGP, Kamis (14/2/2019).
"Aliran adrenalin ketika mengendarai motor dan berada di depan yang lain; kepuasan ketika tidur dan berkata, 'Hari ini saya telah melakukan yang terbaik'. Itu yang menjaganya tetap membalap. Dia tidak menang tahun lalu, tetapi dia memiliki keinginan kuat untuk menang lagi, jika dia tidak menang, itu karena Yamaha melaju dengan tidak benar," kata sang ayah.
Setelah peluncuran motor balap baru YZR M1 di Jakarta pekan lalu, Valentino Rossi mengaku sudah tidak sabar menjajal sepeda motornya di musim balapan tahun ini.
"Saya benar-benar menantikan musim baru untuk balapan, saya ingin menaiki kembali M1 saya. Saya merasa sedang dalam kondisi terbaik dan penuh semangat, dan saya percaya, dengan kerja keras, kami dapat meningkat dari tahun sebelumnya dan kembali ke posisi puncak," kata Rossi.
Rossi dan rekan setimnya, Maveric Vinales, telah melakoni tes pramusim MotoGP 2019 di Sirkuit Sepang, Malaysia, pada 6-8 Februari. Uji coba pamungkas digelar di Qatar pada 23-25 Februari, sebelum balapan perdana musim 2019 di Sirkuit Losail Qatar pada 10 Maret.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber : Antara
Berita Lainnya
- Kasus Mycoplasma Pneumoniae Ditemukan di Indonesia, DKK Solo Sudah Antisipasi
- Setelah 24 Jam, Pemancing Tenggelam di Waduk Cengklik Boyolali Ditemukan
- 14 Juta Orang Diprediksi Masuk Jateng, Dishub Solo Petakan Jalan Rawan Macet
- Penataan Sriwedari Belum Jadi Prioritas APBD Solo 2024, Ini Kata Ketua DPRD
Berita Pilihan
Advertisement

Kayuh Sepeda 130 Kilometer dengan Lepas Setang, Pesepeda Asal Kanada Pecahkan Rekor Dunia
Advertisement

Cari Tempat Seru untuk Berkemah? Ini Rekomendasi Spot Camping di Gunungkidul
Advertisement
Berita Populer
- PT KAI Mengantisipasi Gangguan Perjalanan Kereta Api selama Libur Akhir Tahun
- UPT Pusat Bisnis Gelar Beringharjo Great Sale dengan Hadiah Total Puluhan Juta Rupiah
- Prakiraan Cuaca DIY Hari Ini: Jogja Berawan dari Pagi hingga Malam
- Jadwal KRL Solo Jogja Hari Ini, 10 Desember 2023 dari Stasiun Palur dan Jebres
- Jadwal Lengkap KRL Jogja Solo dari Stasiun Tugu, Lempuyangan, dan Maguwo
Advertisement
Advertisement