Advertisement
Beberapa Kali Manggung Bareng Didi Kempot, Eks Bek PSIM Jogja Tak Ingin Tinggalkan Sepak Bola

Advertisement
Harianjogja.com, JOGJA—Ayub Antoh beberepa kali mendapatkan kesempatan satu panggung dengan idolanya, Didi Kempot. Namun, eks fullback PSIM Jogja ini tak berniat berhenti dari dunia sepak bola profesional.
“Puji Tuhan, ada beberapa tawaran manggung, tetapi saya tetap pilih dunia sepak bola. Menyanyi hanyalah hobi, dan Puji Tuhan bisa memberi berkah kepada semua saat diundang menyanyi,” kata Ayub kepada Harian Jogja, Kamis (24/10/2019).
Advertisement
Menurut Ayub, dia tidak pernah menyangka jika video yang diunggahnya saat dirinya menyanyikan lagu campursari milik Didi Kempot menjadi viral di media sosial. Sebab, sejak awal dirinya hanya bertujuan menyalurkan hobi. Setelah videonya viral, Ayub diundang untuk menjadi salah satu narasumber di program salah satu televisi swasta. Selain itu, Ayub juga beberapa kali mendapatkan kesempatan satu panggung bersama dengan Didi Kempot. “Terakhir pas ada acara di Stadion Kridosono, saya satu panggung sama beliau [Didi Kempot]. Rasanya senang karena bisa membagi berkah dan ini adalah ibadah,” ucap Ayub.
Ayub kelahiran Sorong, Papua Barat, kelahiran 14 Agustus 1995. Sejak 2003 ia sudah merantau ke Jogja dengan tinggal di Panti Pondok Penaga, Kalasan, Sleman. Sepak bola mulai dia geluti saat dirinya masuk klub sepak bola Tunas Nusa Harapan (TNH).
Ayub sempat direkrut oleh Diklat Salatiga bersama dengan Ravi Murdianto, Andy Setyo dan beberapa nama lain yang kini bolak-balik ke Timnas kelompok usia.
Setelah lulus dari Diklat Salatiga, ia sempat berseragam Persab Brebes, Porda Sleman dan kemudian gabung PSIM Jogja pada 2016. Meski turun di dunia sepak bola profesional, Ayub tidak lupa untuk menuntut ilmu. Ia tercatat sebagai salah satu mahasiswa Universitas Negeri Yogyakarta.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Berita Lainnya
Berita Pilihan
Advertisement

Rekrutmen Pendamping Desa, Mendes PDT: Tak Boleh Terlibat Parpol
Advertisement
Advertisement
Berita Populer
- Top Ten News Harianjogja.com, Jumat 25 April 2025, Peredaran Uang Palsu di Jogja hingga SPMB 2025
- Puluhan Pasangan di Gunungkidul Jalani Sidang Isbat Pernikahan
- Bandara Adisutjipto Akan Adakan Latihan Penanggulangan Keadaan Darurat
- Warga Baciro dan Organisasi Lintas Iman Rancang Langkah Pencegahan Intoleransi dan Radikalisme
- Juru Parkir di Seluruh Jogja Ditargetkan Bakal Bisa Pakai QRIS
Advertisement
Advertisement