Advertisement
Kualifikasi Piala Dunia, Prancis Kehilangan Anthony Martial

Advertisement
Harianjogja.com, JAKARTA – Pemain depan Timnas Prancis Anthony Martial harus mkeninggalkan skluad Les Bleus setelah menerima perawatan karena cedera saat negaranya menang atas Kazakhstan dalam pertandingan kualifikasi Piala Dunia 2022 zona Eropa.
Umpan dan umpan cerdik Martial membuat Ousmane Dembele mengubah skor menjadi 1–0 melawan tim peringkat 122 dunia.
Advertisement
Pemain belakang Kazakhstan Sergiy Maliy menyundul bola masuk gawang sendiri ketika beradu dengan Paul Pogba untuk menyapu bola yang dikirim Antoine Griezmann dari sepak pojok untuk menghasilkan gol kedua tim Didier Deschamps.
Pemain Manchester United Martial digantikan oleh penyerang Paris Saint-Germain Kylian Mbappe, yang gagal mengeksekusi penalti setelah dia dilanggar pemain Kazakhstan. Tendangan Mbappe dimentahkan kiper Kazakhstan Kazakhstan Aleksandr Mokin.
Setelah ditahan 1–1 oleh Ukraina di Paris pada pertengahan pekan lalu, juara bertahan Piala Dunia Prancis memiliki 4 poin dari dua pertandingan di Grup D.
Tim asuhan Didier Deschamps akan kembali beraksi di kualifikasi pada Kamis (1/4/2021) dini hari WIB di Bosnia-Herzegovina.
Paul Pogba menjadi starter melawan Kazakhstan setelah Deschamps mengatakan pada malam pertandingan bahwa gelandang Manchester United itu membutuhkan waktu bermain reguler untuk menemukan kembali bentuk terbaiknya.
Pogba bermain selama 1 jam sebelum digantikan oleh Adrien Rabiot, pemain tengah juara Serie A Italia Juventus.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber : Bisnis Indonesia
Berita Lainnya
Berita Pilihan
Advertisement

Pembangunan Sekolah Rakyat Ditargetkan Rampung Sebanyak 135 Lokasi pada 2026
Advertisement

Jembatan Kaca Seruni Point Perkuat Daya Tarik Wisata di Kawasan Bromo
Advertisement
Berita Populer
- Pembangunan Jalan Alternatif Sleman-Gunungkidul Segmen B Segera Dimulai, Pagu Rp73 Miliar
- Luncurkan SPPG di Tridadi Sleman, Menko Muhaimin Ungkap Efek Berantai Bagi Masyarakat
- Produk UMKM Kota Jogja Diminati Peserta Munas VII APEKSI 2025
- Investasi di Sektor Utara Gunungkidul Bakal Digenjot
- Polisi Menangkap Tiga Pelaku Penganiayaan Ojol Pengantar Makanan di Pintu Masuk UGM
Advertisement