Advertisement
Saddil Ramdani Tidak Dilepas ke Timnas U-23, Ini Kata Sabah FC
Saddil Ramdani saat menjalani latihan bersama Timnas U-19 Indonesia di Stadion UNY, Rabu (29/8/2018) sore. - Harian Jogja/Jumali
Advertisement
Harianjogja.com, SABAH — Klub Malaysia, Sabah FC akhirnya buka suara terkait dengan kabar jika mereka tidak melepaskan Saddil Ramdani ke Timnas U-23 Indonesia.
Dalam rilis yang diunggah Sabah FC melalui akun Instagram mereka, Kamis (14/4/2022) siang, Manajer Sabah Ahmad Marzuki Nasir mengungkapkan alasan kenapa tidak melepas Saddil Ramdani ke Timnas U-23.
Advertisement
“Sabah FC setuju melepas Saddil ke Timnas selama kalender FIFA berikutnya dari 30 Mei-14 Juni 2022. Jadi kenapa kebingungan dan mengkritik?" tulis Nasir.
"Sebagai catatan, Saddil Ramdani adalah pemain kunci, dan tidak ada tim di dunia sepak bola yang akan melepas pemain berkualitas di luar kalender FIFA," lanjut Nasir.
Selain SEA Games bukan kalender FIFA, Sabah FC sendiri tidak akan melepas Saddil ke Timnas Indonesia karena pada tanggal pertandingan SEA Games, Sabah FC akan melakoni laga Liga Super Malaysia dan babak 16 besar Piala FAM.
“Bisa dipahami Saddil bukan satu-satunya pemain Timnas Indonesia yang bermain di luar negeri yang tidak akan dilepas ke SEA Games 2021," jelas Nasir.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Berita Lainnya
Berita Pilihan
Advertisement
KA Purwojaya Anjlok di Bekasi, Penumpang Dialihkan Naik Bus
Advertisement
Desa Wisata Adat Osing Kemiren Banyuwangi Masuk Jaringan Terbaik Dunia
Advertisement
Berita Populer
- Update, Jadwal KRL Solo Jogja Hari Ini, Sabtu 25 Oktober 2025
- Top Ten News Harianjogja.com, Sabtu 25 Oktober 2025
- Jadwal SIM Keliling di Sleman Malam Minggu, Sabtu 25 Oktober 2025
- Prakiraan Cuaca di Jogja Hari Ini, Hujan Petir, Sabtu 25 Oktober 2025
- Jadwal Sim Keliling di Jogja Setiap Sabtu Pukul 19.00-21.00 WIB
Advertisement
Advertisement



