Advertisement
Menang Adu Penalti, Indonesia Ketemu Vietnam di Final Piala AFF U-16 2022

Advertisement
Harianjogja.com, SLEMAN — Timnas U-16 Indonesia memastikan diri lolos ke final Piala AFF U-16 2022 di Stadion Maguwoharjo, Sleman, Rabu (10/8/2022) malam.
Garuda Muda lolos dan akan bertemu dengan Vietnam setelah pada babak semifinal Piala AFF U-16 2022 mengalahkan Myanmar pada adu penalti (6-5).
Advertisement
Indonesia sempat tertinggal 1-0 dari Myanmar U-16 pada babak pertama, melalui gol yang dicetak Nay Min Htet menit ke-43.
Masuk babak kedua, Indonesia langsung tampil menekan. Namun, lagi-lagi serangan yang dilakukan belum mampu menyamakan kedudukan. Indonesia sendiri baru mampu menyamakan kedudukan menjadi 1-1 melalui tendangan bebas dari Riski Afrisal di menit ke-69.
Berawal dari pelanggaran dari pemain Myanamar di luar kotak penalti, Riski Afrisal yang ditunjuk menendang bebas berhasil menempatkan bola di pojok kanan gawang Myanmar. Skor 1-1 untuk kedua kesebelasan.
Posisi imbang membuat Indonesia tampil menekan. Namun, banyaknya peluang yang ada gagal dikonversikan menjadi gol. Hingga 6 menit tambahan babak kedua selesai, skor tetap 1-1 tidak berubah.
Karena waktu normal berakhir dengan skor 1-1, maka pertandingan harus ditentukan melalui babak adu penalti.
Indonesia berhasil memasukkan lima bola ke gawang Myanmar pada babak adu penalti. Lima gol dicetak oleh M Iqbal Gwijangge, Figo, Kaka, Afrisal dan Nabil Asyura. Sementara Myanmar hanya bisa memasukkan 4 gol ke gawang Indonesia melalui Kaun Kan Zaw, B Don, K C H Too, Myat Phone Kant. Sedangkan tedangan Shin Wanna Aung berhasil ditepis.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Berita Lainnya
Berita Pilihan
Advertisement

Kerugian Negara Akibat Kasus yang Menjerat Tom Lembong Rp194 Miliar
Advertisement

Taman Kyai Langgeng Magelang Kini Sediakan Wisata Jeep untuk Berpetualang
Advertisement
Berita Populer
- Jalur dan Titik Keberangkatan Trans Jogja Melewati Kampus, Sekolah, Rumah Sakit, dan Malioboro
- Ubur-ubur Sudah Bermunculan di Sejumlah Pantai Kulonprogo, Wisatawan Diminta Waspada
- Disnakertrans Bantul Alokasikan Anggaran JKK dan JKM untuk Masyarakat Miskin Esktrem
- Sekolah Rakyat di DIY Masih Kekurangan Guru, DPRD Nilai Terlalu Terburu-Buru
- DPRD dan Pemda DIY Sepakati Perubahan APBD 2025, Pendapatan dan Belanja Turun
Advertisement
Advertisement