Advertisement
Dominasi Marquez Diragukan di MotoGP 2026
Marc Marquez menjadi pembalap tercepat pada sesi practice di Sirkuit Red Bull Ring, Spielberg, Austria, Jumat (15/8 - 2025). (MotoGP)
Advertisement
Harianjogja.com, JOGJA—Pembalap Prima Pramac Yamaha, Jack Miller, memandang persaingan MotoGP 2026 akan berlangsung jauh lebih sengit dibanding musim sebelumnya. Meski mengakui kapasitas Marc Marquez sebagai juara bertahan, Miller meragukan dominasi penuh sang pembalap Spanyol akan kembali terulang pada musim ini.
Marc Marquez memasuki MotoGP 2026 dengan status prestisius sebagai juara dunia MotoGP 2025. Gelar tersebut menjadi koleksi ketujuhnya di kelas utama sekaligus menegaskan reputasinya sebagai salah satu pembalap paling berpengalaman dan berpengaruh dalam sejarah balap motor.
Advertisement
Namun, menurut Jack Miller, peta kekuatan musim ini akan berubah signifikan. Pembalap asal Australia itu menilai seluruh tim dan pembalap telah melakukan evaluasi menyeluruh usai musim lalu, sehingga persaingan diprediksi semakin merata dan sulit didominasi satu nama saja.
“Marc akan kompetitif, kita tahu itu. Apakah akan seperti cerita lama? Saya rasa tidak,” kata Jack Miller sebagaimana dikutip dari Motosan, Senin (19/1/2026).
BACA JUGA
Selain faktor Marc Marquez, Miller juga menyoroti perkembangan pesat sejumlah pabrikan lain yang dinilai siap menggoyang dominasi Ducati. Ia secara khusus menyinggung performa Aprilia dan Honda yang menunjukkan keseriusan tinggi dalam pengembangan motor jelang MotoGP 2026.
Miller menilai Marco Bezzecchi yang kini memperkuat Aprilia berpotensi menjadi salah satu penantang kuat dalam perebutan kemenangan. “Saya pikir Marco Bezzecchi sangat kuat. Aprilia bekerja dengan sangat baik. Honda semakin kuat. Saya tidak sabar menunggu musim dimulai,” ucap Miller.
Saat ini, para pembalap MotoGP masih menikmati masa jeda musim dingin. Persaingan sesungguhnya akan mulai terlihat saat rangkaian tes pramusim digelar, yakni di Malaysia pada 3–5 Februari 2026 dan dilanjutkan di Thailand pada 21–22 Februari 2026.
Sejumlah tim pun telah mulai memperkenalkan motor dan paket teknis terbaru mereka untuk MotoGP 2026, termasuk Pertamina Enduro VR46 Racing Team, Aprilia Racing Team, serta Prima Pramac Yamaha yang kini menjadi tim baru Jack Miller.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Berita Lainnya
Berita Pilihan
Advertisement
Advertisement
Diawali dari Langgur, Cerita Wisata Kepulauan Kei Dimulai
Advertisement
Berita Populer
- Ribuan Umat Hindu Padati Prambanan Shiva Festival 2026
- DPRD DIY Nilai Legalitas KDMP Kunci Sukses Program MBG
- Tradisi Sumber Rejo di Clapar Kulonprogo Terjaga Sejak Ratusan Tahun
- Arus Balik Long Weekend, 30 Ribu Penumpang Padati Daop 6 Jogja
- SIM Keliling Polda DIY Beroperasi Senin 19 Januari 2026, Ini Lokasinya
Advertisement
Advertisement




