Advertisement
Siarkan Kemenangan Maroko di Piala Dunia 2022, Direktur TV Aljazair Dipecat

Advertisement
Harianjogja.com, JAKARTA—Akibat menyiarkan pertandingan timnas Maroko di Piala Dunia 2022, seorang direktur televisi di Aljazair harus kehilangan pekerjaannya.
BACA JUGA: Deretan Pencapaian Luar Biasa dari Timnas Maroko
Advertisement
PROMOTED: Dari Garasi Rumahan, Kini Berhasil Perkenalkan Kopi Khas Indonesia di Kancah Internasional
Dilansir dari Morocco World News, Direktur EPTV Chabane Lounakel dipecat setelah menyiarkan kemenangan Maroko di Piala Dunia 2022.
Pemecatan Lounakel terjadi hanya sehari setelah Maroko mengalahkan Portugal dan melaju ke babak semifinal, Sabtu (10/12/2022) malam WIB.
Pemerintah Aljazair memberlakukan larangan bagi setiap media di negara tersebut untuk memberitakan kemenangan Maroko di Piala Dunia 2022.
Ini bukan kali pertama televisi plat merah milik Aljazair itu mengganti direktur. Le Matin d'Algerie, media Aljazair menyebut sudah enam kali EPTV berganti kepemimpinan. Bahkan, tiga di antaranya dicopot langsung oleh Presiden Aljazair, Madjid Tebboune.
Media lain yakni Algerie TV2 juga mendapat sorotan karena menyiarkan laga Maroko vs Belgia pada fase grup Piala Dunia 2022. Kala itu Maroko menang dengan skor 2-0.
Pemerintah Aljazair disebut-sebut berupaya menghalangi pengaruh Maroko terhadap warganya. Terlebih lagi dengan prestasi Lions Atlas di Piala Dunia 2022.
Hubungan Aljazair dan Maroko memang tengah memanas setelah kedua negara berseteru berebut perbatasan di Sahara Barat.
Aljazair memutuskan hubungan diplomatik dengan Maroko setelah negara yang beribu kota di Rabat itu mengeklaim Sahara Barat adalah bagian wilayahnya.
Tak hanya kali ini, pada Agustus 2021 Aljazair dan Maroko juga terlibat perselisihan soal kebakaran hutan besar di utara Aljazair yang menewaskan 90 orang.
Pihak Rabat menyebut kebakaran itu disebabkan karena gerakan kemerdekaan wilayah Barber dan Rabat.
Kondisi memanas setelah Maroko memutuskan membuka hubungan diplomatik dengan Israel yang notabene adalah musuh Aljazair.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber : Bisnis
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Berita Pilihan
Advertisement
Advertisement

Pemugaran Candi Perwara Prambanan Bakal Tambah Daya Tarik Wisatawan
Advertisement
Berita Populer
- Sultan Menolak Tukar Guling Tanah untuk Tol Jogja Solo dan Jogja Bawen: Nanti Dibeli Pengusaha
- KPK Lakukan OTT 10 Kali di 2022, Ada Nama Eks Wali Kota Jogja Haryadi Suyuti!
- Marak Isu Penculikan Anak, Sultan Minta Masyarakat DIY Tetap Tenang
- Top 7 News Harianjogja.com Jumat 3 Februari 2023
- Forpi Jogja Soroti Isu Penculikan Anak: Harus Ada Jaminan Keselamatan
Advertisement
Advertisement